Ingin Fokus Main Bareng Belanda di Euro, Xavi Simons Abaikan Rumor ke Bayern
Xavi Simons (Sumber: Getty Images)
Berita Liga Jerman: Pemain Timnas Belanda, Xavi Simons, masih belum ingin membahas masa depannya setelah ia tampil mengesankan saat menjalani masa peminjaman bersama RB Leipzig di sepanjang musim 2023/24. Ia ingin fokus membela De Oranje terlebih dahulu di Euro atau Piala Eropa 2024.
Nama Xavi Simons kini memang sedang melambung, setelah ia berhasil mencetak 15 gol dan menyumbang sepuluh assists dari total 43 penampilannya di semua kompetisi bersama RB Leipzig. Menurut data di laman Transfermarkt, Simons rata-rata berkontribusi satu gol (gol atau pun assist) untuk Leipzig setiap 139 menit.
Oleh sebab itu, PSG sebagai klub induk Simons tidak ingin melepasnya secara permanen. Mereka hanya bersedia melepasnya sebagai pemain pinjaman selama satu musim ke depan tanpa disertai dengan opsi pembelian permanen. Akan tetapi, Bayern Munich bersikeras untuk mendatangkan Simons pada musim panas tahun ini, dan memasukkan klausul pembelian secara permanen di akhir masa peminjamannya. Menurut data di laman Transfermarkt, Simons memiliki nilai pasar sekitar 60 hingga 70 juta euro.
“Saya saat ini bersama tim nasional. Saya akan membuat keputusan setelah Piala Eropa, tapi saat ini penting untuk membuat sejarah bersama negara saya,” ucap Simons, disadur dari laman Sky Germany.
Simons selalu bermain dalam dua pertandingan yang telah dijalani Timnas Belanda di Piala Eropa 2024, tepatnya saat mengalahkan Polandia dengan skor 1-2 (16/06) dan bermain imbang 0-0 melawan Perancis (22/06).
Artikel Tag: Xavi Simons, Timnas Belanda