Kanal

Imbang Tiga Kali Beruntun, Bayern Munich Masih Merindukan Lewandowski?

Penulis: Febrian Kusuma
17 Sep 2022, 08:30 WIB

Robert Lewandowski (Sumber: GettyImages)

Berita Liga Jerman: Bayern Munich gagal meraih kemenangan dalam tiga laga terakhir di Bundesliga, karena mereka hanya mampu bermain imbang melawan Borussia Monchengladbach, Union Berlin, dan VfB Stuttgart. Hasil itu membuat Die Bavarian disebut masih belum bisa move on dari Robert Lewandowksi.

Dalam delapan musim terakhir Robert Lewandowski memang menjadi tumpuan gol bagi Bayern Munich. Akan tetapi, yang bersangkutan kini telah memilih jalan yang berbeda dengan pindah ke Barcelona pada musim panas 2022.

Untuk mengatasi kepergiannya, Bayern merekrut Sadio Mane dari Liverpool dan Mathys Tel dari Stade Rennais. Kehadiran keduanya sempat dianggap sebagai transfer yang sukses, karena keberhasilan Bayern mencetak banyak gol dalam empat pertandingan resmi di awal musim 2022/23, termasuk di Piala Super Jerman. Akan tetapi, ketidakhadiran Lewandowski kembali dianggap sebagai malapetaka bagi lini depan Bayern saat klub penghuni Allianz Arena itu gagal meraih kemenangan.

Sementara itu, direktur olahraga Bayern Munich, Hasan Salihamidzic, menganggap bahwa timnya sudah move on dari Robert Lewandowski, dan mereka akan memaksimalkan striker yang dimiliki untuk mengarungi musim ini.

“Kami memiliki Serge Gnabry, meskipun tidak berhasil kemarin, dia masih seorang pembunuh di depan gawang. Kami memiliki Sadio Mane. Kami membeli Mathys Tel. Kami juga memiliki Choupo (Eric Maxim Choupo-Moting). Kami mencari striker murni di pasar transfer, tetapi tidak menemukan yang lebih baik dari yang kita miliki,” kata Hasan Salihamidzic.

Artikel Tag: Bayern Munich, Robert Lewandowski

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru