Kanal

Hasil dan Klasemen Week 1 Day 1 PMPL ID Spring 2023: Morph Terbaik!

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
16 Feb 2023, 15:30 WIB

PMPL ID Spring 2023 Week 1 Day 1 via Publica.id

Berita Esports: Telah dimulai turnamen esports game PUBG Mobile yaitu PMPL ID Spring 2023 pada Rabu (15/2). Sebanyak lima pertandingan tersaji di hari pertama pekan pertama, dengan Morph keluar sebagai pemuncak klasemen.

Map Sanhok menjadi arena pertama hari itu. WWCD pembuka dimenangkan oleh Morph beserta juga tambahan 11 elimination points.

Kemudian menyusul Aura Esports di peringkat dengan raihan delapan elimination points. Sedangkan penghuni urutan ketiga adalah Bigetron Red Villains yang mengemas tiga elimination points.

Lanjut ke Erangel untuk game kedua, giliran Pigmy Esports tim debutan PMPL ID mengamankan WWCD dengan kolekasi enam elimination points. Namun secara match ranking, mereka kalah dari urutan kedua Kagendra dengan 15 elimination points.

Persjia EVOS juga tampil cukup baik, menduduki posisi ketiga berkat hasil sembilan elimination points.

Erangel masih menjadi lokasi duel pada game ketiga. Kali ini BOOM Esports menjadi sang perebut WWCD dan sukses pula mendulang sembilan elimination points.

Di tangga kedua ada Morph yang kembali bermain baik dan memperoleh delapan elimination points. RRQ Ryu mengikuti di posisi ketiga dengan dua elimination points.

Sedangkan Bigetron Red Villains masuk tiga besar di match ranking walau finis peringkat kedelapan. Sebabnya uHigh dan kolega mampu merebut sembilan elimination points.

Game keempat berpindah menuju Miramar, di mana HFX membungkus WWCD dengan torehan 11 elimination points. Peringkat kedua menjadi milik VOIN (10 elimination points), dan GPX (tiga elimination points) di urutan ketiga.

BOOM gagal finis tiga besar pada laga ini, tapi mampu menempati posisi ketiga match ranking berkat raihan 13 elimination points-nya.

WWCD terakhir hari itu diklaim oleh Dewa United beserta delapan elimination points di Miramar. Secara berurutan, RRQ di peringkat kedua dan Morph ketiga, masing-masing mengemas tujuh dan delapan elimination points.

Melansir dari Publica.id, berikut klasemen sementara PMPL ID Spring 2023:

PMPL ID Spring 2023 menyajikan persaingan antara 20 tim terbaik di Indonesia. Mereka akan memperebutkan trofi sekaligus prizepool sebesar $80,000 (setara Rp1,2 miliar).

Artikel Tag: PMPL ID Spring 2023, Morph GGG, BOOM Esports PMPL

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru