Hasil Australian Open: Cori Gauff Ditantang, Tapi Pantang Pulang
Cori Gauff [image: getty images]
Berita Tenis: Cori Gauff mengawali Australian Open ketujuh dalam kariernya dengan mengukir kemenangan 6-2, 6-3 atas Kamilla Rakhimova di babak pertama musim 2026.
Bertanding selama 1 jam 39 menit di Rod Laver Arena, Melbourne, petenis unggulan ketiga kini mencatatkan 23-4 di babak pertama Grand Slam sekaligus mengamankan kemenangan ke-75 sampai sejauh ini di Grand Slam.
Pertandingan tersebut berlangsung cukup sengit meskipun kedudukan akhir menunjukkan hasil meyakinkan. Meskipun petenis AS hanya kehilangan lima game melawan petenis peringkat 93 dunia, Rakhimova, set pertama, khususnya, berlangsung lebih ketat daripada kelihatannya. Lima dari tujuh game harus melalui deuce dan petenis AS memenangkan tiga di antaranya.
Salah satu penyebabnya karena Gauff cukup kesulitan dengan servisnya di awal pertandingan. Di set pertama saja, ia melakukan enam pelanggaran ganda dan hanya memenangkan 27 persen poin ketika ia menembakkan servis kedua. Ia menghadapi enam peluang break point, tetapi mengamankan lima di antaranya. Ia juga membutuhkan enam peluang set point sebelum akhirnya memenangkan set pertama.
Set kedua berlangsung lebih mulus setelah petenis unggulan ketiga mengubah kedudukan dari 0-1 menjadi 5-1 tanpa berhadapan dengan deuce, tetapi Rakhimova tidak siap pergi tanpa perlawanan. Meskipun begitu, usahanya belum cukup kuat untuk menahan laju petenis unggulan ketiga.
Berkat kemenangan tersebut, juara French Open musim 2025 kini memenangkan 22 pertandingan terakhirnya melawan petenis di luar peringkat 50 besar di Grand Slam. Kekalahan terakhirnya melawan petenis di peringkat tersebut saat turun di Grand Slam berlangsung di Wimbledon tiga musim lalu melawan rekan senegaranya, Sofia Kenin yang saat itu menghuni peringkat 128 dunia.
Di babak kedua Australian Open, Gauff berpotensi bertemu rekan senegaranya, Venus Williams. Tetapi petenis berkebangsaan Serbia, Olga Danilovic mengacaukan rencana tersebut setelah ia mengalahkan sang petenis veteran.
Pemenang pertandingan tersebut berpeluang bertemu petenis AS, Hailey Baptiste atau Storm Hunter di babak ketiga Australian Open. Petenis tuan rumah, Storm melalui babak kedua dengan kemenangan 6-4, 6-4 atas Jessica Bouzas Maneiro.
Sementara Magdalena Frech akan menantang petenis unggulan ketujuh, Jasmine Paolini di babak kedua setelah petenis berkebangsaan Polandia membungkam petenis berkebangsaan Slovenia, Veronika Erjavec dengan hasil telak 6-1, 6-1.
Di aksi lain, Linda Klimovicoca tengah unggul dengan 6-2, 3-2 ketika lawannya asal Inggris, Francesca Jones mundur dari pertandingan. Di babak kedua, petenis berkebangsaan Polandia akan bertemu petenis unggulan ke-12, Elina Svitolina.
Artikel Tag: Tenis, australian open, Cori Gauff