Kanal

Gol Tunggal Kai Havertz Sudah Cukup Bawa Chelsea Juarai Liga Champions

Penulis: Rei Darius
30 Mei 2021, 04:09 WIB

Kai Havertz merayakan gol semata wayang Chelsea (Image: Getty)

Berita Liga Champions: Chelsea berhasil membawa pulang trofi Liga Champions setelah menang tipis dengan skor 1-0 atas Manchester City di laga final di Estadio do Dragao, Lisbon, Minggu (30/5) dini hari WIB, melalui gol semata wayang Kai Havertz.

The Sky Blues menurunkan line-up yang ofensif, namun yang lebih dulu memberikan ancaman nyata adalah The Blues melalui Timo Werner. Setelah Mason Mount bergerak di sisi kiri, bola menuju ke striker timnas Jerman, namun ia tidak mampu melepaskan tembakan yang tepat untuk menciptakan gol.

Sesaat kemudian, umpan Ben Chilwell sempat dihadang, namun Kai Havertz berhasil mendapatkan bola lagi. Ia memberikannya kepada Werner, yang lagi-lagi membuang kesempatan karena menembakkan bola tepat ke arah Ederson.

Peluang nyata untuk City tiba pada menit ke-27. Ilkay Gundogan bekerja sama dengan Raheem Sterling untuk menyediakan bola terobosan kepada Kevin De Bruyne. Ia kemudian menciptakan peluang emas dengan memberikannya ke muka gawang, tempat Phil Foden menunggu, namun Antonio Rudiger berada di tempat dan waktu yang tepat untuk memblokir bola.

Keadaan menjadi mengkhawatirkan bagi The Blues karena Thiago Silva harus digantikan dengan Andreas Christensen akibat cedera, namun City masih belum berhasil memanfaatkan peluang hingga jeda turun minum.

Malah, sang juara Premier League kebobolan melalui Havertz, yang memanfaatkan umpan terobosan Mount. Ederson memutuskan untuk meninggalkan gawangnya, dan Havertz sukses memperdayanya dengan satu sentuhan dan melepaskan tembakan ke gawang kosong pada menit ke-42. Babak pertama pun berakhir dengan keunggulan untuk skuat asuhan Thomas Tuchel.

City menyangka bahwa mereka berhak untuk mendapatkan penalti karena Reece James terlihat melakukan handball, namun wasit tidak memberikannya karena menganggap bola hanya mengenai dada dekat lengan.

Riyad Mahrez menciptakan peluang berbahaya pada menit ke-68, dan bola hampir disambut oleh seorang pemain City yang menunggu di muka gawang, namun Cesar Azpilicueta tiba tepat waktu untuk menghalaunya.

Peluang emas kembali mendatangi Chelsea melalui suatu skema serangan balik pada menit ke-73, dengan Havertz berhasil mengendalikan bola di dekat area penalti meski dijaga oleh dua orang. Bola diberikan kepada Christian Pulisic, namun tembakannya malah melebar dari gawang.

Mahrez memiliki kans terakhir untuk City, namun sepakannya dari pinggir kotak penalti masih melambung beberapa sentimeter saja dari gawang kawalan Edouard Mendy.

Hingga akhir, The Blues berhasil mempertahankan keunggulan satu golnya dengan mengandalkan kerapatan lini pertahanan, dan trofi pun menjadi milik kubu London Barat untuk kedua kalinya sepanjang sejarah mereka.

Manchester City 0-1 Chelsea– (Kai Havertz 42’)

Susunan Pemain

Manchester City (4-3-3):Ederson; Walker, Stones, Dias, Zinchenko; De Bruyne (Jesus 60’), Gundogan, Bernardo (Fernandinho 64’); Mahrez, Sterling (Aguero 77’), Foden.

Chelsea (3-4-2-1):E. Mendy; Azpilicueta, T. Silva (Christensen 39’), Rudiger; R. James, Kante, Jorginho, Chilwell; Mount (Kovacic 80’), Havertz; Werner (Pulisic 66’).

Artikel Tag: Chelsea, Manchester City, Kai Havertz, liga champions

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru