Kanal

George Kambosos Kuasai Gelar Juara Usai Kalahkan Lopez

Penulis: Senja Hanan
28 Nov 2021, 16:06 WIB

George Kambosos Jr ketika merobohkan Teofimo Lopez di ronde pertama. (Images: Getty)

Berita Tinju: George Kambosos Jr membuat kejutan. Dalam perebutan gelar juara kelas ringan, petinju berkebangsaan Australia tersebut secara mengejutkan mampu merobohkan Teofimo Lopez untuk merebut empat gelar juara sekaligus.

Dalam pertarungan yang berlangsung di Hulu Theathre Madison Square Garden, New York City, Amerika Serikat, Sabtu malan atau Minggu siang WIB itu, petinju asal Sydney itu menang melalui keputusan ganda juri, 115-11, 115-113, dan 113-114.

Kambosos terlihat sangat berambisi untuk merengkuh gelar. Terbukti, petinju berusia 28 tahun itu langsung menyergap, bahkan langsung bisa merobohkan Lopez di ronde pertama.

Namun, Lopez mampu bangkit dan memberikan perlawanan. Meski demikian, petinju asal Amerika Serikat tersebut tak mampu menghentikan dominasi Kambosos hingga ronde keenam. Meski sempat dijatuhkan Lopez di ronde 10, George Kambosos mampu bangkit dan tak tergoyahkan dalam pengumpulan angka. Ia pun akhirnya menjadi juara baru kelas Ringan WBA, IBF, WBO, dan The Ring,

Dalam pertarungan yang berlangsung seru selama 12 ronde itu, Kambosos memenangi 7 ronde, yakni ronde 1, 4, 5, 6, 7, 8, 11 dan 12. Sedangkan Teofimo Lopez Jr yang sempat bangkit tapi akhirnya kalah angka hanya mampu merebut kemenangan di ronde 2, 3, 9, dan 10.

Dengan kemenangan tersebut, maka petinju yang memiliki julukan Ferocious tersebut memperpanjang rekor kemenangan menjadi 20 kali menang dari 20 kali pertandingan. Sedangkan Lopez, kini memegang rekor 16 kali menang dan satu kali mengalami kekalahan.

Artikel Tag: George Kambosos Jr, Teofimo Lopez, Tinju

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru