Kanal

Formula 1 Berminat Hidupkan Kembali GP Jerman

Penulis: Abdi Ardiansyah
08 Mei 2022, 11:00 WIB

GP Jerman 2019

Berita F1: Bos Formula 1, Stefano Domenicali, menjelaskan bahwa rencana Volkswagen Group untuk terjun ke F1 membuat pihaknya tertarik untuk kembali menggelar GP Jerman.

Kali terakhir seri GP Jerman berlangsung di Sirkuit Hockenheim adalah pada musim 2019. Sedangkan Nurburgring satu kali menjadi tuan rumah GP Eifel 2020 saat kejuaraan Formula terkena imbas pandemi virus Covid-19.

Nurburgring masuk kalender balap lantaran merupakan satu-satunya trek yang tersedia dengan penawaran murah, sekaligus untuk mengisi kekosongan jadwal di musim tersebut. Walau begitu, GP Jerman kedepannya diharapkan bisa berlangsung lebih menarik secara komersial.

Hockenheim pun kabarnya tertarik menggelar balap jet darat pada F1 2022, menyusul dibatalkannya seri GP Rusia. Masalahnya, alur logistik tak memungkinkan perjalanan untuk singgah ke Benua Eropa sebelum GP Singapura dan GP Jepang.

Saat ditanya tentang kemungkinan kembalinya perlombaan F1 di Jerman, CEO Formula 1, Stefano Domencali, secara jelas menyebut masuknya Volkswagen Group jadi pemantik utama.

“Lanskap Jerman adalah lanskap yang sangat menarik,” ucapnya dikutip dari Motorsport.com.

“Tidak peduli siapa yang akan menjadi promotor, kami perlu melihat tindakan apa yang bisa dilakukan, jika perlu, agar kami dapat memulihkannya dalam kalender,” ia mengimbuhkan.

“Saya yakin jika Anda ingin lebih spesifik tentang itu, sesuatu yang bisa terjadi segera bisa menjadi sangat penting untuk kembali ke kalender,” lanjut Domenicalli.

Kendati demikian, keraguan justru dirasakan oleh pebalap asal Jerman, Sebastian Vettel. Pria berusia 34 tahun terserbut masih meragukan bahwa trek di Jerman bakal mampu melangsungkan Grand Prix.

“Saya pikir pada akhirnya Anda melihat tempat-tempat yang akan kami tuju, Jerman tidak siap membayar uang sebanyak itu untuk mengadakan grand prix. Wilayah lain dan negara lain di Eropa sedang kesulitan,” tuturnya.

“Sayang sekali kehilangan Jerman, akan sayang sekali kehilangan Spa, dan akan sayang sekali kehilangan Spanyol, yang banyak dibicarakan. Jika negara-negara itu tidak siap membayar biaya masuk yang tinggi, mereka akan hilang dari daftar itu.”

“Kita akan melihat apa yang akan terjadi pada tahun-tahun mendatang, tetapi akan sangat bagus jika Jerman kembali ke kalender,” Vettel menyimpulkan.

Artikel Tag: gp jerman, F1 2022, Sebastian Vettel

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru