Kanal

Fernando Torres Tuliskan Pesan Mengharukan untuk Andres Iniesta

Penulis: Vina Enza
23 Agu 2018, 19:19 WIB

Fernando Torres dan Andre Iniesta bertemu pertandingan Sagan Tosu vs Vissel Kobe (foto: Instagram)

Ragam Liga Spanyol: Fernando Torres menuliskan pesan yang mengharukan yang ditujukan pada teman masa kecilnya, Andres Iniesta setelah kedua pemain tersebut saling berhadapan sekali lagi, namun kali ini di Liga Jepang alias J-League.

Kedua pemain tersebut memutuskan hijrah ke Jepang setelah mencapai puncak kegemilangan kariernya, sama –sama membela tim muda Spanyol saat masih berusia 15 tahun. Torres saat ini membela Sagan Tosu yang baru saja mengalahkan tim Iniesta, Vissel Kobe 3-0 di Piala Kaisar yang berlangsung Rabu lalu, meski eks pemain Atletico Madrid tersebut menjadi pemain cadangan.

Sembari mengunggah sebuah foto kebersamaan mereka di Jepang melalui Instagram pribadinya, Torres menyertakan sebuah pesan yang berbunyi: “Sepak bola membuat anda merasa bahagia, kami mulai bermain bersama saat berusia 15 tahun di timnas. Kami telah berbagi beberapa momen terbaik dalam karier kami dan hari ini kami kembali untuk saling bertemu di Jepang, selalu menyenangkan berjumpa denganmu, temanku, Andres Iniesta.”

Dua pemain tersebut sama-sama mengakhiri kiprah mereka di Spanyol akhir musim lalu dengan meraih trofi bersama tim masing-masing. Iniesta yang menghabiskan seluruh kariernya dengan Barcelona hingga tahun ini kembali memenangkan gelar juara La Liga dan total perolehannya menjadi sembilan serta dilengkapi enam Copa del Rey.

Sementara Torres yang kembali memperkuat klub masa kecilnya, Atletico Madrid setelah berpetualang bersama Liverpool, Chelsea dan Milan, memenangkan gelar juara Liga Europa menutup kariernya bersama klub yang membesarkannya tersebut,

Di saat yang sama Torres juga membagikan gambar keduanya mengangkat trofi di akhir musim lalu berdampingan dengan foto masa kecil mereka berseragam klub masing-masing.

Artikel Tag: Atletico Madrid, Barcelona, Fernando Torres, Andres Iniesta, Sagan Tosu, vissel kobe

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru