Kanal

Fabrizio Biasin: Diimbang Sampdoria Bukan Hal Yang Buruk Bagi Inter

Penulis: Uphit Kratos
15 Sep 2021, 10:00 WIB

Fabrizio Biasin/ sempreinter.com

Berita Liga Italia: Jurnalis Italia, Fabrizio Biasin menegaskan jika hasil imbang melawan Sampdoria kemarin bukanlah tragedi. Inter Milan masih berada di jalur yang tepat.

Inter Milan ditahan imbang Sampdoria di pekan ke-3 Serie A. Dalam pertandingan tersebut Inter sempat dua kali unggul lewat gol Federico Dimarco. Namun gol indah tersebut kemudian disamakan oleh Maya Yoshida di menit ke-33.

Setelah itu anak asuh Simone Inzaghi kembali unggul lewat gol Lautaro Martinez. Namun sayang keunggulan tersebut langsung dibalas oleh Sampdoria lewat gol Tommaso Augello.

Meski membawa hasil imbang dari Marashi, namun jurnalis Italia yang dikenal sebagai salah satu pendukung Inter tersebut menilai jika hal tersebut bukanlah sesuatu yang harus dibesar-besarkan, terlebih Nerazzurri tampil tanpa kekuatan terbaiknya.

Fabrizio Biasin pun mengingatkan kepada para penggemar Inter untuk tetap tenang. mendapat 7 dari 9 poin yang tersedia bukanlah tragedi. Bahkan untuk menegaskan hal tersebut, Biasin menuliskan pernyataan tersebut secara berulang.

“7 dari 9 poin bukanlah tragedi. Saya ulangi: 7 poin dari 9 bukanlah tragedi. Sekali lagi, semuanya bersama-sama: 7 poin dari 9 bukanlah tragedi. Dan seterusnya." tulis Biasin.

Dalam pertandingan tersebut pelatih Inter, Simone Inzaghi memang mengambil kebijakan untuk merotasi skuadnya karena di tengah pekan nanti mereka akan bertanding melawan Real Madrid di pertandingan perdana Liga Champions.

7 punti su 9 non sono una tragedia.

Ripetiamo: 7 punti su 9 non sono una tragedia.

Ancora una volta, tutti assieme: 7 punti su 9 non sono una tragedia.

E così via. 🙂 #SampdoriaInter

— Fabrizio Biasin (@FBiasin) September 12, 2021
An error occurred while retrieving the Tweet. It might have been deleted.

Artikel Tag: Fabrizio Biasin, Sampdoria, Inter Milan

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru