Kanal

Ega Rizky Mulai Pulih, Komposisi Kiper PSS Sleman Makin Komplet

Penulis: Dayat Huri
09 Agu 2022, 21:00 WIB

Kiper PSS Sleman, Ega Rizky mulai pulih dari cedera/foto dok Liga Indonesia

Berita Liga 1 Indonesia: Kiper PSS Sleman, Ega Rizky mulai pulih dari cedera yang dialaminya dan kembali menjalani latihan bersama tim. Kiper asal Banyumas itu terlihat sudah tampak sigap melahap menu latihan bersama Pelatih kiper Carlos Salomao.

Dengan mulai pulihnya kiper dengan nomor punggung 21 itu, komposisi kiper PSS Sleman dipastikan lebih komplet untuk pertandingan pekan ke-4 Liga 1 Indonesia musim 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (12/8) nanti.

Ega Rizky memang harus beristirat cukup lama akibat didekap cedera. Kiper berusia 29 tahun itu terakhir kali membela PSS Sleman pada Liga 1 musim 2021/2022 saat melawan Persik Kediri pada 3 Oktober 2021 silam. Dia pun harus istirahat panjang usai menjalani operasi tulang scaphoid di pergelangan tangan kiri.

Selain Ega Rizky, ada kiper senior Jandia Eka Putra, Muhammad Ridwan dan Tri Hamdani Goentara yang ada di bawah mistar gawang PSS Sleman. Muhammad Ridwan dipercaya tampil di dua laga awal, yakni saat lawan PSM Makassar dan Rans Nusantara FC.

Sedangkan Tri Hamdani diturunkan di laga lawan Arema FC di Malang pada pekan ketiga dan tampil cemerlang. Kiper bernomor punggung 34 itu tercatat lebih dari lima kali melakukan penyelamatan gemilang yang membuat timnya terhindar dari kebobolan dan mampu menahan imbang Arema FC tanpa gol.

Dipasangnya Tri Hamdani saat itu setelah sebelumnya mempercayakan posisi kiper di dua laga pada M Ridwan disebut pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro sebagai upaya rotasi.

"Ini rotasi yang kami lakukan dengan melihat sisa waktu yang ada dan dia yang kami mainkan di laga lawan Arema FC," kata Seto Nurdiyantoro seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia.

Memiliki cukup banyak pilihan untuk posisi di bawah mistar, Seto Nurdiyantoro belum memutuskan siapa yang akan dipercaya tampil pada pertandingan kontra Barito Putera nanti.

Artikel Tag: ega rizky, Liga 1, PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru