Kanal

Dibanding Lewandowski, Harry Kane Lebih Dihargai di Bayern Munich

Penulis: Febrian Kusuma
10 Apr 2024, 17:30 WIB

Harry Kane (Sumber: GettyImages)

Berita Liga Jerman: Striker asal Inggris, Harry Kane, kini telah memantapkan namanya sebagai salah satu striker andalan Bayern Munich. Ia disebut-sebut sebagai ‘The Next Robert Lewandowski’, setelah bomber asal Polandia itu memilih untuk meninggalkan Bayern dan bergabung bersama Barcelona pada musim panas 2022 yang lalu.

Bersama Bayern, Harry Kane berhasil menunjukkan ketajamannya dengan mencetak 32 gol dalam 28 pertandingan di Bundesliga, ditambah enam gol yang ia cetak di Liga Champions Eropa. Kehebatannya di depan gawang lawan membuat rekan setimnya begitu mengaguminya, bahkan ia sering disebut sebagai ‘King Kane’.

“Kami sangat senang kami memiliki dia di tim. Pengalamannya luar biasa. Pergerakan dan ketajaman yang ia tunjukkan sama sekali tidak ketinggalan di Inggris. Dia menunjukkannya dengan sangat cemerlang sejak dia mengenakan seragam merah putih (Bayern),” puji Thomas Muller untuk Kane.

“Saya mengharapkan [standar] yang tinggi tetapi tidak setinggi yang dia berikan sejauh ini, bahkan lebih mudah untuk bermain dengannya daripada yang saya kira,” puji Jamal Musiala.

Pujian demi pujian yang didapatkan Kane di Bayern Munich disebut jauh berbeda dengan apa yang didapatkan oleh Robert Lewandowski. Meski sama-sama berstatus sebagai striker tajam di Bayern, namun Lewandowski disebut tidak disukai oleh para pemain Die Bavarian.

Lewandowski yang juga berhasil mempersembahkan delapan gelar juara Bundesliga untuk Bayern itu disebut sering kali hanya mementingkan koleksi gol demi mendapatkan penghargaan individu. Hal itu bahkan terlihat jelas saat Lewandowski enggan memberikan bola kepada Lamine Yamal yang berdiri bebas tanpa penjagaan ketika Barcelona mengalahkan Alaves dengan skor 2-1 pada laga lanjutan La Liga, 12 November 2023 yang lalu.

Artikel Tag: Harry Kane, Robert Lewandowski

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru