Kanal

De Rossi Sebut Pemain AS Roma Sudah Ogah Main Taktik Parkir Bus

Penulis: Rheza Hendrian
11 Mar 2024, 17:01 WIB

Daniele De Rossi menyebut para pemain AS Roma sudah ogah memainkan taktik parkir bus usai bermain imbang 2-2 kontra Fiorentina dini hari tadi (11/3) / via Getty Images

Berita Serie A: Daniele De Rossi menyebut para pemain AS Roma sudah ogah memainkan taktik 'parkir bus' peninggalan Jose Mourinho, usai bermain imbang kontra Fiorentina.

Dini hari tadi (11/3), AS Roma menyambangi markas Fiorentina di Stadion Artemio Franchi dalam lanjutan pekan ke-28 Serie A 2023/24.

Pertandingan itu sendiri berakhir imbang 2-2, di mana Giallorossi berhasil terhindar dari kekalahan lewat gol dramatis Diego Llorente di menit ke-90+5.

Selepas laga tersebut, manajer Roma Daniele De Rossi berujar kalau dirinya harus mengubah taktik tim dari 5-3-2 ke 4-3-3 agar Giallorossi bermain lebih menyerang dan mencetak gol penyeimbang.

De Rossi menyebut kalau perubahan taktiknya itu berhasil. Sang legenda klub lalu berkelakar kalau anak asuhnya sekarang sudah ogah main taktik 5-3-2 yang notabene peninggalan manajer Jose Mourinho.

"Kita harus melakukan analisa, apa yang membuat sistem tidak berjalan pasca pertandingan di Liga Europa," ucap De Rossi kepada DAZN.

"Kita selalu main jelek di babak pertama pada setiap laga Serie A. Dan saat saya mengubah formasi tiga pemain belakang, saya melihat adanya peningkatan."

"Saat saya melihat adanya ruang yang kosong, saya berusaha menempatkan para pemain ke sistem yang sudah lama biasa mereka mainkan," sambung De Rossi.

"Saya ingat betul gawang mereka menjadi sulit untuk dibobol ketika bermain dengan lima pemain belakang."

"Namun saya rasa mereka sudah menolak sistem itu, layaknya organ tubuh baru," tutup De Rossi sembari tertawa.

Artikel Tag: AS Roma, Daniele De Rossi, Serie A

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru