Kanal

De Rossi Merasa Terhormat Perkuat Boca Juniors

Penulis: Rheza Hendrian
06 Apr 2020, 14:32 WIB

Daniele De Rossi / via ESPN

Berita Sepakbola: Daniele De Rossi merasa terhormat pernah memperkuat Boca Juniors. Bagi pemain asal Italia itu, atmosfer kandang Boca yaitu La Bombonera sungguhlah luar biasa.

Pemain yang berposisi sebagai gelandang tengah ini baru saja pensiun pada Januari lalu. Setelah hampir di sepanjang kariernya memperkuat AS Roma, De Rossi kemudian hijrah ke Boca dan akhirnya pensiun di sana.

Meski hanya enam bulan memperkuat klub Liga Argentina itu, pria berusia 36 tahun itu mengaku sangat terkesan dengan momen singkatnya tersebut.

"Saya tak bisa menjelaskan kepada anda apa yang saya alami selama enam bulan bermain di Argentina," tutur De Rossi dalam wawancaranya dengan Sky Sport Italia.

"Argentina sungguhlah unik. Orang-orang disana memiliki passion terhadap banyak hal mulai dari sepakbola, musik hingga sepakbola."

"Ada banyak orang yang berdebat di sana soal taktik dan juga kualitas klub-klub lokal."

"Selama enam bulan bermain di sana, saya tidak pernah melihat satu orang pemain pun yang tidak memberikan 200 persen kemampuannya di sebuah pertandingan."

Menutup sesi wawancara, juara Piala Dunia 2006 itu lalu menceritakan kesannya bermain di La Bombonera.

Bagi De Rossi, kesempatan tersebut merupakan sebuah mimpi yang akhirnya menjadi kenyataan.

"Hal yang paling indah selama saya bermain di sana adalah saat melihat para suporter di tribun stadion," lanjut De Rossi.

"Mereka semua sangat bersemangat dan kami kehilangan hal semacam itu di Italia. Kecintaan para suporter di sana terhadap klub sangatlah tulus."

"Bombonera adalah stadion yang paling menakjubkan di dunia. Saya merasa terhormat pernah bermain di sana meski hanya dalam waktu yang singkat," tutupnya.

Artikel Tag: Daniele De Rossi, AS Roma, Boca Juniors

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru