Kanal

Day 1 Close Qualifier PMPL ID Season 5: Mengaum, EVOS Reborn Raup 2 WWCD

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
23 Jan 2022, 04:00 WIB

Close Qualifier PMPL ID Season 5 via Upstation Asia

Berita Esports: Hari pertama babak Close Qualifier PUBG Mobile Pro League Indonesia (PMPL ID) Season 5 telah digelar pada Jumat (21/1). Dari lima ronde yang dimainkan, EVOS Reborn tampil apik dengan membungkus dua WWCD.

Berbeda dengan Open Qualifier, Close Qualifier mempertandingkan 16 tim undangan yang mencakup banyak tim profesional. Mengutip Upstation Asia, 16 tim tersebut akan berjuang menjadi penguasa klasemen dan mencapai babak Quarter Final.

EVOS Reborn menunjukkan ambisinya kembali ke kasta tertinggi PMPL Indonesia, dengan langsung mendapatkan WWCD di Erangel pada ronde pertama Close Qualifier PMPL ID Season 5 seusai menang duel 3 vs 2 melawan Maruszama Esports.

Kendati sampai mengorbankan dirinya demi mengurangi jumlah anggota EVOS, upaya MRZMCiel sia-sia karena mampu dijatuhkan oleh Microboy di akhir ronde dan laga pun selesai. Microboy cs meraup WWCD total 10 elimination point pada ronde ini.

Membayar lunas kegagalan sebelumnya, Maruszama Esports mengamankan WWCD di ronde kedua. Berlangsung di Miramar, saat late game ada enam pemain tersisa yakni satu dari EVOS Reborn, satu dari ACS Esports, dan empat pemain Maruszama.

Berhasil mempertahankan jumlah pemainnya, Maruszama Esports tampil sangat rapi ditambah kontrol area sempurna, dan melaju untuk melahap setiap lawannya. Pada akhir ronde kedua, tim ini mengemas 15 elimination point.

Ronde ketiga kembali ke Erangel, dan duel berlangsung lebih panas dibanding dua ronde sebelumnya. MKS Esports meraih WWCD dengan enam elimination point, setelah menghadapi BMW 88 dan Supply Bang di compound yang dikuasai oleh BMW pada penghujung ronde.

Kemudian ronde keempat kembali dimainkan di Miramar, di mana Creed 2K mengemas WWCD pertamanya hari itu dengan 11 elimination point berkat daya juang tiga punggawanya meski sempat ter-sandwich.

Setelah ronde keempat rampung, Creed 2K pun naik ke puncak klasemen untuk menggusur EVOS Reborn ke posisi kedua.

Erangel menjadi lokasi ronde penutup Day 1 Close Qualifier PMPL ID Season 5. EVOS yang meredup di tiga pertandingan sebelumnya akhirnya mengaum lagi pada ronde ini untuk merebut WWCD keduanya.

Di fase akhir ronde kelima, RedFace dan KF bekerjasama menyapu semua musuhnya. Kali ini, perjuangan hingga akhir Macan Putih (julukan EVOS) menghasilkan koleksi 15 elimination point.

Artikel Tag: Close Qualifier PMPL ID Season 5, EVOS Reborn, Maruszama Esports, Creed 2K

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru