David Moyes Tegas Bantah Rumor Transfer Iliman Ndiaye
David Moyes dan Iliman Ndiaye. (Foto: Alex Livesey/Getty Images)
Berita Liga Inggris: Manajer Everton, David Moyes, dengan tegas membantah klaim bahwa klubnya telah menolak tawaran untuk Iliman Ndiaye. Pelatih asal Skotlandia itu juga memastikan pemilik klub, The Friedkin Group, siap memberikan dukungan finansial di bursa transfer, asalkan ia bisa mengidentifikasi pemain yang benar-benar sesuai kebutuhan tim.
Iliman Ndiaye saat ini tengah menjalani tugas internasional bersama rekan setimnya di Everton, Idrissa Gueye. Keduanya memperkuat Senegal yang akan menghadapi tuan rumah Maroko pada final Piala Afrika akhir pekan ini. Pada saat yang sama, Everton dijadwalkan bertandang ke markas Aston Villa di ajang Premier League.
Dalam konferensi pers jelang laga tersebut, David Moyes ditanya soal rumor penolakan tawaran untuk Iliman Ndiaye. Ia langsung membantah dengan nada tegas. “Tidak ada kebenaran sama sekali soal itu. Jika memang ada, saya benar-benar tidak tahu apa-apa,” kata Moyes.
Ia bahkan mengaku terkejut mendengar rumor tersebut. “Sejujurnya saya belum pernah mendengar hal itu. Kedengarannya seperti ada seseorang yang mengarang cerita entah dari mana,” ujarnya.
Moyes menegaskan Everton sama sekali tidak berniat melepas pemain andalannya tersebut. “Kami tidak punya niat apa pun untuk melepas Ili. Memang, selalu ada harga untuk setiap pemain di dunia ini, tetapi jika Anda bertanya kepada saya, kami tidak berniat menjualnya. Kami justru membutuhkannya kembali,” tegas Moyes.
Menurut Moyes, absennya Ndiaye sangat terasa bagi The Toffees. “Kami butuh dia untuk memberi kreativitas, menciptakan peluang, dan mencetak gol. Itulah alasan kami merindukannya,” lanjut pelatih berusia 62 tahun tersebut.
Selain membahas Ndiaye, Moyes juga menyinggung struktur rekrutmen pemain di Everton. Ia menekankan bahwa dirinya masih memiliki kendali penuh dalam pengambilan keputusan transfer, berbeda dengan sejumlah klub Premier League lain yang kini menganut model pelatih kepala ala kontinental.
“Saya punya keputusan akhir apakah kami membeli pemain atau tidak,” jelas Moyes. “Tentu saja, atasan saya akan memberi tahu berapa anggaran yang tersedia, dan saya harus bekerja berdasarkan itu.”
Ia juga menyinggung pernyataan CEO Everton, Angus Kinnear, yang sebelumnya menjelaskan kebijakan klub terkait transfer. “Kami mencoba bergerak di pasar, tetapi itu tidak berarti kami akan mengambil pemain sembarangan hanya demi membeli,” ujarnya.
Moyes mengingatkan bahwa pada bursa transfer musim panas lalu, Everton sebenarnya memiliki dana, tetapi tidak selalu bisa membelanjakannya sesuai rencana. “Musim panas kemarin, untuk pertama kalinya setelah beberapa tahun, kami punya uang, tetapi tidak selalu bisa menggunakannya karena tidak semua target bisa kami dapatkan,” ungkapnya.
Meski begitu, Moyes optimistis dengan dukungan pemilik asal Amerika Serikat tersebut. “Semua manajer tentu ingin anggaran lebih besar. Klub sudah menjelaskan bahwa belanja utama terjadi di musim panas. CEO juga mengatakan kami tidak berharap melakukan terlalu banyak bisnis,” katanya.
Ia menambahkan bahwa perombakan skuad The Toffees sudah cukup besar. “Kami punya sekitar 12 atau 13 pemain yang kontraknya habis musim panas lalu, jadi sudah ada perubahan besar,” jelas David Moyes.
Namun, Moyes yakin Everton tetap akan bergerak jika ada peluang yang tepat. “Jika saya bisa mendatangkan satu atau dua pemain yang benar-benar kami butuhkan, klub pasti akan mendukung saya. Saya tidak ragu soal itu,” tutupnya.
Artikel Tag: David Moyes, Iliman Ndiaye, Everton