Kanal

Darwin Nunez Buat Kemajuan Besar di Musim Keduanya Bersama Liverpool

Penulis: Depe Ptr
25 Sep 2023, 16:28 WIB

Darwin Nunez / via Gettyimages

Berita Liga Inggris: Darwin Nunez membuat kemajuan besar di musim keduanya di Liverpool, kata manajer Jurgen Klopp pada Minggu (24/09) setelah striker Uruguay itu mencetak gol dalam kemenangan 3-1 atas West Ham United di Anfield.

Pemain berusia 24 tahun itu, mencetak 12 gol dan mencatatkan empat assist dalam 35 penampilan liga sejak didatangkan dari klub Portugal, Benfica tahun lalu dengan biaya awal sebesar 75 juta euro.

Setelah kesulitan mencetak gol pada musim debutnya di klub, Darwin Nunez telah mencetak tiga gol dan memberikan satu assist dalam enam penampilannya di liga sejauh musim ini.

Dia juga mencetak satu gol dan satu assist dalam kemenangan 3-1 Liverpool atas LASK di Liga Europa pada Kamis (21/09).

"Langkah besar dalam beberapa minggu terakhir. Dia adalah ancaman," kata Jurgen Klopp. "Dia selalu tersedia untuk kami; sangat penting bagi kami bahwa kami memilikinya sekarang – saya tidak yakin itu kata yang tepat untuk seorang pemain bola.

"Pekerjaan defensif yang dia lakukan sekarang, mungkin itulah perbedaan utamanya. Dia selalu menginginkannya, tapi itu kurang terkoordinasi. Sekarang terlihat jauh lebih baik dan kami menemukan cara bagaimana kami bisa melakukannya di sekelilingnya."

Liverpool tidak terkalahkan di Premier Legaue dan berada di posisi kedua, dua poin di belakang Manchester City. Mereka selanjutnya akan menjamu tim Championship, Leicester City di Piala Liga pada hari Rabu (27/09), diikuti dengan laga tandang ke markas Tottenham Hotspur pada hari Sabtu (30/09).

Artikel Tag: Darwin Nunez, Premier League 2023, Liverpool

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru