Kanal

Bos Ferrari Turut Gembira dengan Kesuksesan Sebastian Vettel di Baku

Penulis: Abdi Ardiansyah
09 Jun 2021, 09:00 WIB

Sebastian Vettel

Berita F1: Tak hanya kru Aston Martin yang gembira atas prestasi impresif Sebastian Vettel di GP Azerbaijan, Bos Ferrari juga memuji kesuksesan mantan pebalapnya itu.

Seperti diketahui, Sebastian Vettel membela Ferrari selama enam musim. Ia datang dengan status sebagai seorang juara dunia empat kali, namun pebalap asal Jerman itu gagal mempertahankan prestasi terbaiknya.

Vettel hampir menjadi juara dunia pada musim 2017 dan 2018. Usai kegagalannya itu, performanya makin merosot. Ferrari tentu sangat kecewa karena penampilannya dibawah ekspektasi.

Pebalap berusia 33 tahun itu kemudian memperkuat Aston Martin. Komentar negatif terus menghampirinya karena ia tak mampu tampil maksimal dan belum bisa mengungguli rekan setimnya, Lance Stroll.

Minggu (6/6/2021), di sirkuit jalan raya Baku, Sebastian Vettel mampu menghentikan paceklik podiumnya, yang berlangsung sejak GP Turki 2020. Ia start dari grid ke-11 dan melesat sembilan tingkat, dengan bantuan berbagai insiden yang menimpa beberapa pebalap.

Ia bahkan menyingkirkan Charles Leclerc yang merupakan peraih pole position di GP Azerbaijan. Tentu saja, Bos Ferrari, Mattia Binotto, kecewa dengan pencapaian Leclerc yang gagal mewujudkan pole positionnya menjadi kemenangan.

“Balapan kami tidak berjalan dengan baik. Kami terus mengalami kekecewaan. Menurut saya, pace kami tidak buruk kalau kami bersih di depan. Tapi kami perlu memahami ban lunak lebih baik karena kami tahu bahwa kami akan memiliki kesulitan di seperempat awal dan mungkin lebih berat dari ekspektasi kami,” ujar Binotto seperti yang dikutip dari Sky Italia.

“Meski begitu, kami punya kualifikasi bagus dan kami mendapat pole position dua kali beruntun dan finis ketiga dalam kejuaraan untuk pertama kali sejak awal musim. Jadi arah yang kami ambil sangat tepat dan ada beberapa aspek positif pada akhir pekan ini,” tambahnya.

Menariknya, Binotto justru memberi pujian kepada Vettel yang telah menyebabkan Leclerc finis di posisi keempat.

“Itu adalah balapan yang istimewa. Kami sangat gembira mengetahui Seb berada di urutan kedua, dia pantas menjadi runner-up (GP Azerbaijan). Sebagai penggemar Ferrari, saya pikir kami gembira dengan hasil yang didapatkannya,” ia mengungkapkan.

Artikel Tag: Sebastian Vetell, aston martin, Ferrari, F1 2021, GP Azerbaijan, Mattia Binotto

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru