Kanal

Bonucci Absen, Sarri akan Mainkan Rugani Kontra Udinese

Penulis: Rei Darius
23 Jul 2020, 08:30 WIB

Daniele Rugani dapat pembelaan dari Maurizio Sarri (Image: Zimbio)

Berita Liga Italia: Maurizio Sarri akan memainkan Daniele Rugani pada saat Juventus melawat ke kandang Udinese, selagi memberikan pembelaan terhadap sang defender, yang kerap dikritisi oleh publik pada musim ini.

Pada kedatangannya ke Juventus dari Empoli pada musim panas tahun 2015 silam, Daniele Rugani, yang saat itu masih berusia 20 tahun, diharapkan akan menjadi penerus ketangguhan Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci di masa depan.

Kini berusia 25 tahun, Rugani masih hanya menjadi pemain cadangan di skuat Juventus, dengan Bonucci dan Chiellini yang sudah semakin uzur masih menjadi pilihan di depannya.

Ketika diberi kesempatan tampil pada pertandingan kontra AC Milan beberapa pekan lalu, Rugani tampil dengan buruk hingga keunggulan 2-0 Juventus berbalik menjadi 2-4, dengan I Rossoneri mencetak tiga gol beruntun hanya dalam kurun waktu lima menit saja.

Kini dengan Bonucci yang harus menjalani sanksi akumulasi kartu kuning dan Chiellini yang masih berkutat dengan kondisi kebugaran, maka Rugani diprediksi akan menjadi mitra Matthijs de Ligt di jantung pertahanan saat Juventus menghadapi Udinese pada Jumat (24/7) dini hari WIB.

Itu baru akan menjadi penampilan ketujuhnya di Serie A pada musim ini, namun Sarri memberikan pembelaannya bahwa dia sebenarnya pantas untuk bermain lebih sering karena kualitasnya.

"Rugani pantas untuk bermain lebih sering pada musim ini dan telah dikritisi secara tidak adil," kata Sarri dalam konferensi pers jelang laga kontra Udinese, dikutip dari Football Italia.

"Dia tampil baik bersama Milan selama satu jam, dan kemudian memburuk pada saat bersamaan seperti para pemain lainnya. Kami memerlukan pengalaman Bonucci, jadi itu adalah kesalahan kami jika dia tidak bermain lebih sering."

Kemenangan atas Udinese akan memastikan gelar Scudetto kesembilan secara beruntun bagi Juventus, setelah Inter Milan gagal menang atas Fiorentina pada Kamis (23/7) dini hari tadi WIB.

Artikel Tag: Daniele Rugani, Juventus, Maurizio Sarri

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru