Wenger Terkesan Usai Michael Carrick Ubah Wajah MU dalam Waktu Singkat
Michael Carrick saat memimpin Manchester United mengalahkan Arsenal di Emirates Stadium. (Foto: Marc Atkins/Getty Images)
Berita Liga Inggris: Mantan manajer Arsenal, Arsene Wenger, memberikan pujian bagi kinerja Michael Carrick setelah Manchester United mengalahkan The Gunners.
Michael Carrick yang ditunjuk sebagai manajer interim Manchester United pada 14 Januari 2026 tengah menikmati awal yang sempurna. Pasalnya, dalam dua laga pertamanya, sang legenda klub sukses membantu Setan Merah mengalahkan tim sekelas Manchester City (2-0) dan Arsenal (3-2). Bahkan, dua kemenangan tersebut berhasil membuat MU kini menempati posisi keempat klasemen sementara Premier League mengungguli Chelsea dan Liverpool.
Belakangan, kinerja apik Carrick sebagai pelatih Man United mendapatkan pujian dari Arsene Wenger. Ia menyebut Carrick telah berhasil menemukan formula yang tepat untuk membantu Setan Merah bangkit setelah melewati masa-masa sulit di era manajer sebelumnya.
“Saya rasa ada sesuatu yang terjadi di tim Man United ini, dilihat dari cara mereka mengalahkan Manchester City dan cara mereka mengalahkan Arsenal hari ini,” kata Wenger di beIN Sports.
“Cara mereka bermain sangat meyakinkan dan juga, ketika Arsenal berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2, biasanya tim tuan rumah yang memenangkan pertandingan."
“(United) kembali menemukan kembali kemampuan untuk mencetak gol ketiga dan menang 3-2 di kandang lawan dalam pertandingan kelas atas, saya harus mengucapkan selamat kepada Carrick. Dia telah menciptakan sesuatu.”
“Saya percaya bahwa Carrick telah menemukan formula yang baik, yaitu keseimbangan yang tepat antara stabilitas pertahanan dan tingkat teknik yang baik.”
Dari sisi The Gunners, hasil ini merupakan kekalahan kandang pertama musim ini. Bahkan, akibat kekalahan ini jarak mereka dengan Man City Aston Villa kini hanya empat poin saja yang membuat perburuan gelar juara musim ini kembali memanas.
Artikel Tag: Michael Carrick, Arsene Wenger, Manchester United, Arsenal, Premier League