Vitinha Senang dengan Penampilan PSG vs Newcastle, Tapi Kecewa Hasil Imbang
Vitinha bersama rekan-rekan setimnya (Foto: uefa.com)
Berita Liga Champions: Vitinha mengaku kecewa dengan hasil imbang Paris Saint-Germain melawan Newcastle pada Rabu (28/1) tetapi senang dengan penampilan Les Parisiens malam itu.
Paris Saint-Germain gagal meraih poin penuh saat menjamu Newcastle di Parc des Princes di laga terakhir fase liga Liga Champions. Tim asuhan Luis Enrique itu harus puas berbagi poin usai bermain imbang 1-1 melawan Newcastle.
Vitinha membuka skor untuk PSG di menit ke-8 lewat sebuah tendangan dari luar kotak penalti. PSG menciptakan peluang demi peluang, namun Newcastle berhasil menjebol gawang Les Parisiens lewat Joe Willock untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di waktu tambahan babak pertama.
PSG kembali menciptakan peluang demi peluang di babak kedua, namun tidak ada yang membuahkan hasil, hingga akhirnya mereka harus puas dengan hasil imbang 1-1.
“Ini adalah pertandingan yang sangat bagus, yang kami kuasai, dan di mana kami menciptakan banyak peluang. Kami hanya gagal mencetak gol. Senang dengan penampilan, tapi kecewa dengan hasilnya,” kata Vitinha kepada UEFA.
Dengan hasil ini, PSG yang sebelum laga berada di peringkat keenam harus turun ke peringkat ke-11 dan gagal lolos otomatis ke babak 16 besar. Tim ibu kota itu kini harus berjuang terlebih dahulu di babak play-0ff untuk mendapatkan tiket ke 16 besar.
“Pengalaman (tahun lalu) bisa jadi penting. Kami akan menghadapi babak playoff dengan cara terbaik. Saat kami tahu tim mana yang akan kami hadapi, kami akan siap, dan kami akan berusaha sebaik mungkin untuk menang dan lolos,” kata Vitinha.
Drawing untuk babak play-off akan dilakukan pada 30 Januari, dengan AS Monaco atau Qarabag sebagai kandidat lawan PSG di babak tersebut.
Artikel Tag: Vitinha, PSG, Newcastle United