Regis Le Bris Puji Performa Sunderland Usai Singkirkan Everton
Regis Le Bris. (Foto: Eddie Keogh/Getty Images)
Berita Piala FA: Manajer Sunderland, Regis Le Bris, memuji penampilan impresif yang ditunjukkan oleh para pemainnya saat menyingkirkan Everton dari Piala FA musim ini.
Hasil memuaskan didapatkan oleh Sunderland pada pertandingan putaran ketiga Piala FA musim ini. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Everton di Hill Dickinson Stadium, Sabtu (10/1) malam WIB, The Black Cats berhasil mengamankan tiket ke babak berikutnya usai meraih kemenangan melalui drama adu penalti.
Pada laga tersebut, The Black Cats unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Enzo Le Fee pada menit ke-30. Namun, The Toffees berhasil menyamakan kedudukan melalui eksekusi penalti James Garner pada menit ke-89. Skor tersebut bertahan hingga waktu normal dan babak tambahan berakhir. Laga kemudian dilanjutkan melalui ada adu penalti. Akan tetapi tiga eksekutor The Toffees yakni James Garner, Thierno Barry dan Beto Betuncal gagal menjalankan tugasnya dengan baik. Alhasil, The Black Cats yang berhasil lolos ke babak berikutnya usai menang 3-0 melalui adu penalti.
Menanggapi pertandingan tersebut, Regis Le Bris puas dengan kemenangan The Black Cats dan memberikan pujian bagi penampilan impresif para pemainnya.
“Penting untuk bereaksi setelah pertandingan melawan Brentford dan saya pikir para pemain menunjukkan karakter yang hebat hari ini. Mereka siap bertarung" ujar Le Bris seperti dilansir dari laman resmi klub.
“Everton bermain langsung, dan saya pikir kami mampu mengatasi sisi permainan itu dengan baik. Kami menunjukkan kemampuan untuk menciptakan peluang tetapi hanya mencetak satu gol."
“Kontrol mungkin adalah kata kunci untuk hari ini. Satu atau dua pemain sempat berada di ambang batas. Kami selalu mendekati batas kemampuan, tetapi itu adalah reaksi yang bagus.”
“Saya rasa itu bukan penalti di akhir 90 menit, tetapi para pemain menunjukkan ketahanan yang luar biasa dan adu penalti berjalan sangat positif."
“Ketika Anda konsisten, Anda membutuhkan satu, dua, atau tiga pemain untuk membuat keputusan besar, dan hari ini itu adalah Robin di satu sisi dan Enzo di sisi lainnya.
“Para pemain menunjukkan karakter yang hebat. Kami masih belajar di liga ini. Akan ada pasang surut, tetapi kami tangguh dan bereaksi dengan baik setelah kekalahan.”
Artikel Tag: Regis Le Bris, Sunderland, Everton, Piala FA