Randal Kolo Muani Ingin Kembali ke Juventus, Tottenham Siap Putus Kontrak
Randal Kolo Muani bisa kembali ke Juventus (Image: Juventus)
Berita Transfer: Tottenham Hotspur kabarnya akan mengakhiri kontrak pinjaman Randal Kolo Muani dari Paris Saint-Germain karena sang striker ingin gabung Juventus.
I Bianconeri akhirnya sukses kembali ke jalur kemenangan di Serie A setelah sempat dipermalukan dengan skor 0-1 oleh Cagliari dalam lawatan ke Sardinia pekan lalu.
Juventus sukses menang telak dengan skor 3-0 atas Napoli di Allianz Stadium, Turin, yang membuat mereka mengikis jarak dengan peringkat ketiga dengan selisih satu poin saja.
Jonathan David telah membuat tim asuhan Luciano Spalletti unggul di babak pertama. Pada babak kedua, Kenan Yildiz dan Filip Kostic turut membubuhkan namanya di papan skor yang membuat laga berakhir dengan skor 3-0.
Sementara itu, Si Nyonya Tua masih mencari striker baru di bursa transfer Januari ini. Setelag gagal merekrut Jean-Philippe Mateta dan Youssef En-Nesyri, mereka memburu Randal Kolo Muani.
Kolo Muani bukanlah sosok asing di Turin setelah menghabiskan masa pinjaman pada paruh kedua musim lalu dari PSG.
Juve ingin mempermanenkannya pada musim panas tahun lalu, namun gagal bersepakat dengan PSG hingga Kolo Muani akhirnya gabung Tottenham Hotspur.
Namun, seiring dengan kesulitannya di Spurs, Kolo Muani kini ingin kembali ke Juve yang sedang memerlukan striker.
Menurut Tuttosport, Spurs tak keberatan untuk mengakhirinya, namun Juve harus mencari kesepakatan dengan PSG.
Bianconeri dikabarkan bersedia untuk menyisipkan opsi untuk dipermanenkan. Namun takkan bersedia memberikan lebih dari 5 juta euro untuk biaya peminjamannya.
Artikel Tag: Randal Kolo Muani, Juventus, PSG, Tottenham Hotspur