Kanal

Mulai Adaptasi, Luis Henrique Berhasil Membuktikan Kualitasnya

Penulis: Uphit Kratos
06 Jan 2026, 10:30 WIB

Luis Henrique

Berita Liga Italia: Pemain sayap Inter Milan, Luis Henrique sempat berada dalam tekanan besar. Namun kini dia berhasil tampil mengesankan dalam kemenangan atas Bologna.

Menurut laporan Corriere dello Sport, pemain berusia 23 tahun tersebut akhirnya mampu memenuhi ekspektasi tinggi klub. Performa solidnya di lapangan hijau memberikan kontribusi positif bagi raihan tiga poin timnya.

Inter Milan berhasil menuntaskan misi balas dendam kepada Bologna atas kekalahan menyakitkan di ajang Supercoppa Italiana pada bulan Januari. Tim asuhan Cristian Chivu tampil sangat dominan sepanjang jalannya pertandingan berlangsung semalam.

Nerazzurri berhasil mengalahkan pasukan Vincenzo Italiano dengan skor meyakinkan 3-1 di hadapan pendukung sendiri. Piotr Zielinski dan Lautaro Martinez menjadi bintang utama dalam laga yang berlangsung sangat sengit dan seru itu.

Bagi Lautaro Martinez gol tersebut merupakan torehan beruntun dalam 5 penampilan terakhirnya di liga musim ini. Namun sorotan juga tertuju pada Luis Henrique yang mulai menemukan bentuk permainan terbaiknya di Milan.

Performa Henrique sempat dinilai sangat mengecewakan sejak ia pindah dari Olympique Marseille ke Inter Milan pada musim panas lalu. Ia terlihat kesulitan beradaptasi dengan gaya permainan sepak bola Italia yang sangat taktis.

Namun cedera yang dialami Denzel Dumfries memaksa pelatih Cristian Chivu untuk lebih sering menggunakan jasa pemain bintang asal Brasil tersebut. Henrique tercatat telah melakoni 8 penampilan sebagai pemain inti secara berturut-turut.

Berbeda dengan penampilannya yang buruk di Supercoppa bulan lalu kali ini ia tampak jauh lebih tenang dan percaya diri.

Artikel Tag: Luis Henrique

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru