Matteo Moretto Konfirmasi Transfer Permanen Jacopo Sardo ke AC Milan
Jacopo Sardo
Berita Liga Italia: AC Milan dilaporkan hampir menyelesaikan proses transfer Jacopo Sardo dari AC Monza. Pihak klub telah mencapai kesepakatan untuk memboyongnya ke San Siro.
Meskipun saat ini banyak spekulasi mengenai keluar masuknya pemain di tim utama, manajemen tetap fokus mencari bakat muda. Kedatangan Niclas Fullkrug menjadi bukti keseriusan klub memperkuat skuat.
Gelandang berbakat, Jacopo Sardo diproyeksikan untuk bergabung dengan Milan Futuro. Matteo Moretto melalui akun media sosial miliknya mengonfirmasi bahwa kesepakatan ini sudah berada pada tahap akhir penyelesaian.
Minat Milan terhadap Sardo sebenarnya sudah muncul sejak bursa transfer musim panas 2024. Saat itu, pemain berusia 20 tahun tersebut masih bermain untuk Lazio sebelum pindah Monza.
Meskipun belum melakukan debut senior di Monza, Rossoneri sangat menyukai performanya di level muda. Ia dianggap sebagai salah satu talenta muda paling menjanjikan di kompetisi Liga Italia.
Sardo sendiri baru saja memperkuat Timnas Italia di Piala Dunia U20. Kehadirannya diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi lini tengah Milan Futuro.
Sang pemain dikenal memiliki kemampuan bermain sebagai gelandang box-to-box yang merupakan peran favoritnya. Selain itu, pemain ini juga memiliki fleksibilitas untuk ditempatkan tepat di depan lini pertahanan.
Investasi pada Sardo membuktikan keinginan klub untuk membangun masa depan yang cerah. Manajemen AC Milan terus memantau talenta lokal maupun luar negeri guna memperkuat kedalaman skuat mereka.
Keputusan merekrut pemain muda tersebut sejalan dengan visi klub dalam mengembangkan pemain muda berbakat.
Artikel Tag: Jacopo Sardo