Kanal

Juventus Berharap Bisa Dapatkan 20 Juta Euro dari Para Mantan Pemain

Penulis: Rei Darius
16 Jan 2026, 17:08 WIB

Kaio Jorge bisa beri untung untuk Juventus (Image: Getty)

Berita Transfer: Juventus bisa mendapatkan uang tambahan hingga 20 juta euro dari penjualan dua mantan pemain bintangnya asal brasil, yaitu Arthur Melo dan Kaio Jorge.

I Bianconeri berada dalam kepercayaan diri tinggi setelah berhasil mengalahkan Cremonese dengan skor telak 5-0 di lanjutan Serie A awal pekan ini. 

Gol-gol dari Gleison Bremer, Jonathan David, Kenan Yildiz, Weston McKennie, dan satu gol bunuh diri dari Filippo Terracciano sempat membuat Juventus naik ke peringkat ketiga klasemen Serie A, sebelum digeser Napoli yang mendapatkan tambahan satu poin dari partai tundanya.

Tim asuhan Luciano Spalletti kini sedang bersiap untuk kembali ke lapangan dengan melawat ke Unipol Domus untuk menghadapi Cagliari pada Minggu (18/1) dini hari WIB.

Sementara itu, bursa transfer Januari tengah berlangsung dan Juve berusaha untuk mendatangkan sejumlah pemain untuk memperdalam kualitas skuad.

Mereka juga bisa mendapatkan penghasilan dari penjualan pemain, seperti Arthur Melo yang sedang menjalani masa pinjaman ke klub asal Brasil, Gremio.

Sang gelandang berusia 29 tahun telah menjalani lebih banyak masa pinjaman ketimbang membela Juve sejak direkrut dari Barcelona seharga 72 juta euro.

Menurut kabar dari La Gazzetta dello Sport, Gremio berniat untuk mempermanenkan Arthur yang masih memiliki nilai jual senilai 10 juta euro, namun bisa menurun menjadi 6,5 juta euro di musim panas.

Selain Arthur, Juve juga bisa mendapatkan uang dari transfer Kaio Jorge dari Cruzeiro ke Flamengo, karena masih memiliki hak 30 persen untuk penjualannya di masa depan.

Dijual ke Cruzeiro seharga 7,2 juta euro pada musim panas 2024, kini Jorge berpotensi ditebus hingga 32 juta euro, yang akan membuat Juve mendapatkan setidaknya 9,6 juta euro.

Secara total, Bianconeri bisa mendapatkan keuntungan hampir 20 juta euro dari aktivitas transfer dua pemain ini.

Artikel Tag: Juventus, Kaio Jorge, arthur melo

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru