Jamu Arsenal, Daniel Farke Akui Leeds Akan Hadapi Ujian Berat
Daniel Farke saat memimpin Leeds United menghadapi Everton. (Foto: Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images)
Berita Liga Inggris: Pelatih Leeds United, Daniel Farke, menyebut timnya akan menghadapi ujian berat saat menjamu Arsenal pada pertandingan yang digelar nanti malam.
Laga berat harus dihadapi oleh Leeds United pada pertandingan pekan ke-24 Premier League musim ini. Pasalnya, mereka dijadwalkan akan menjamu Arsenal di Elland Road, Sabtu (31/1) malam WIB.
Menjelang laga tersebut, Leeds sebenarnya memiliki modal yang meyakinkan di mana mereka hanya kalah satu kali dari 11 pertandingan terakhir di semua kompetisi. Namun, Daniel Farke juga menyadari bahwa Meriam London arahan Mikel Arteta sedang bersaing dalam perburuan gelar juara yang membuat laga ini akan menjadi ujian berat bagi The Whites.
"Sejujurnya, jadwal pertandingan yang berat. Kami sudah menjalani beberapa jadwal pertandingan berat sebelumnya dan bahkan selama periode ini, mungkin agak mengejutkan, terkadang kami berhasil mengumpulkan banyak sekali poin," ujar Farke seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Bagi saya, tidak masalah apakah kami memenangkan poin dalam pertandingan yang dari sudut pandang dunia luar terlihat lebih mudah dimenangkan, dibandingkan dengan bermain menghadapi beberapa tim papan atas."
"Kami ingin memastikan bahwa kami memberikan performa terbaik kami di setiap pertandingan dan jika ada kesempatan untuk meraih poin saat menghadapi tim-tim yang berada di posisi teratas, maka kami juga akan memanfaatkannya."
"Kami tahu kami menghadapi tim terbaik di Premier League sejauh ini. Kami menghadapi tim terbaik di Eropa sejauh ini. Saya tidak merasa terlena dan saya sama sekali tidak meremehkan kekuatan mereka atau berpikir bahwa saat ini mereka tidak berada dalam posisi terbaik."
"Saya pikir mereka akan kembali ke performa terbaik mereka di akhir pekan, tetapi ini bukan berarti kita harus gentar atau menyerah begitu saja. Jadi, meskipun Arsenal sedang dalam performa terbaiknya, kita tetap ingin memastikan bahwa kita tetap kompetitif."
Artikel Tag: Daniel Farke, Leeds United, Arsenal, Premier League