Kanal

Hauke Wahl: Derby Hamburg Lebih dari Sekadar Tiga Poin Bagi St. Pauli

Penulis: Demos Why
23 Jan 2026, 09:50 WIB

Aksi Hauke ​​Wahl pada pertandingan antara FC St. Pauli dan Borussia Mönchengladbach di Stadion Millerntor pada 01 November 2025 di Hamburg, Jerman. (Foto: Selim Sudheimer/Getty Images)

Berita Liga Jerman: Bek St. Pauli, Hauke Wahl, berharap timnya bisa tampil maksimal dan berhasil meraih kemenangan saat menghadapi Hamburger SV.

Pada akhir pekan ini, St. Pauli akan menghadapi laga yang sangat spesial karena mereka akan melakoni Hamburger Stadtderby dengan menjamu Hamburger SV di Millerntor-Stadion, Sabtu (24/1) dini hari WIB. Menjelang laga tersebut, Hauke Wahl memberikan komentarnya. Wahl mengaku sangat antusias menghadapi laga derbi ini dan berharap timnya bisa meraih kemenangan yang sangat mereka butuhkan.

“Bagi klub, penggemar, dan kota, ini adalah pertandingan terbesar yang ada," ujar Wahl seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Saat Anda berjalan-jalan di kota, Anda bisa merasakan bahwa ini adalah pekan derbi. Itulah yang membuatnya begitu istimewa, suasana riuh begitu terdengar sebelum pertandingan."

"Sebagai seorang pesepakbola, Anda ingin menjadi bagian dari pertandingan seperti ini dan Anda ingin memenangkannya. Meskipun hanya ada tiga poin yang dipertaruhkan, ada banyak hal yang dipertaruhkan bagi klub dan para penggemar."

"Laga ini sangat penting bagi kami sebagai sebuah tim. Jika Anda melihat total poin kami, Anda harus mengatakan bahwa setiap pertandingan sangat penting mulai sekarang."

"Bagi pemain yang berasal dari Hamburg seperti saya, ini jelas merupakan pertandingan yang sangat istimewa. Saya mengalami derbi saat masih kecil dan sekarang saya menjadi bagian darinya. Saya sangat menantikannya."

Meski menargetkan poin sempurna pada laga ini, namun Hauke Wahl menyebut St. Pauli tidak memiliki persiapan khusus untuk menghadapi Hamburger SV.

"Anda harus melakukan sesuatu dengan cara yang berbeda untuk laga seperti ini, tetapi tidak perlu melakukan persiapan khusus," ujarnya melanjutkan.

"Anda harus memainkan ciri khas permainan tim, meskipun Anda harus menghadapi tim yang cukup kuat. Anda bisa mendapatkan dukungan penggemar jika Anda berhasil menunjukkan penampilan yang mengesankan."

"Kami bermain di kandang dan akan ada deru suara yang memberikan dukungan kepada kami. Penting bagi kami untuk memiliki dukungan dari para penggemar untuk menyulut semangat di luar maupun di dalam lapangan."

Artikel Tag: st pauli, Hamburger SV, Bundesliga

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru