Kanal

Fabio Capello Percaya AS Roma dan Juventus Masih Berpeluang Scudetto

Penulis: Uphit Kratos
06 Jan 2026, 12:35 WIB

Fabio Capello

Berita Liga Italia: Fabio Capello menegaskan segalanya belum berakhir bagi Juventus dan AS Roma, meski keduanya menelan hasil mengecewakan dalam pertandingan Serie A.

Juventus ditahan imbang 1-1 yang mengecewakan di kandang saat melawan Lecce, sementara AS Roma menelan kekalahan 1-0 saat melawan Atalanta di Gewiss Stadium, di akhir pekan kemarin.

Hasil tersebut membuat Bianconeri dan Giallorossi memiliki poin yang sama yaitu 33 poin di posisi 4 dan 5 klasemen. Namun sekarang terdapat selisih 4 poin antara Juventus dengan Napoli di posisi 3.

Napoli di peringkat 3, Milan peringkat 2, dan Inter peringkat 1 semuanya memiliki simpanan 1 pertandingan lebih banyak dibandingkan Juve dan Roma. Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi kedua tim tersebut.

“Menurut pendapat saya, mereka masih berbahaya dan masih dalam jalur persaingan di setiap kompetisi. Pertemuan langsung akan mempersempit klasemen,” kata Capello dalam wawancara terbaru dengan media terkemuka La Gazzetta dello Sport.

Mengenai performa Roma, Capello mencatat babak pertama yang buruk melawan Atalanta. Namun beliau melihat potensi besar pada babak kedua dan yakin tim tersebut akan berkembang pesat jika mendapatkan pemain incaran di bursa transfer.

Fabio Capello tidak menampik fakta bahwa kedua tim, terutama Juventus, perlu melakukan pergerakan selama jendela transfer Januari.

“Mengingat Bianconeri juga harus berkompetisi di Liga Champions, mereka membutuhkan lebih banyak kekuatan di lini depan. Mereka kekurangan penyerang tengah yang memiliki fisik kuat,”

Artikel Tag: Fabio Capello

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru