Kanal

Bernardo Tavares Senang Karena Persebaya Surabaya Mengusung Target Menang

Penulis: Dayat Huri
10 Sep 2022, 06:45 WIB

Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares/foto dok PSM Makassar

Berita Liga 1 Indonesia: Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengaku senang begitu mengetahui bahwa tim tamu Persebaya Surabaya mengusung target kemenangan kala bertandang ke Stadion Gelora B.J Habibie, Sabtu (10/9) malam pukul 20.00 WIB.

PSM Makassar sendiri jadi satu-satunya tim di Liga 1 Indonesia musim 2022/2023 yang belum tersentuh kekalahan. Catatan apik itu tentunya jadi motivasi tambahan bagi tim lawan untuk memberikan Wiljan Pluim dan kawan-kawan kekalahan pertama.

Misi itu juga yang diusung Persebaya Surabaya pada pertandingan pekan ke-9 Liga 1 musim 2022/2023.

"Kalaupun pelatih (Aji Santoso) beranggapan mereka akan memenangkan pertandingan, itu berarti bagus dan mereka siap bermain menyerang. Hal tersebut akan menjadi pertandingan yang seru untuk ditonton," terang Bernardo Tavares seperti dilansir laman resmi klub.

Dia pun menjelaskan bahwa dengan target kemenangan yang diusung Persebaya Surabaya, para pemain PSM Makassar akan semakin termotivasi untuk menampilkan kemampuan terbaiknya untuk memperpanjang catatan tak terkalahkan di kompetisi kasta tertinggi sepak bola tanah air musim ini.

"Tim ini selalu bekerja keras dan mereka membawa intesitas dalam pertandingan dan agresif dan petarung hingga menit-menit terakhir," terang Bernardo Tavares.

Sementara itu, gelandang muda PSM Makassar, Ananda Raehan Alief juga menyatakan kesiapan dia dan rekan-rekannya untuk dapat meraup poin penuh di pertandingan kontra Persebaya Surabaya nanti.

"Saya bersiap diri sebaik mungkin dan tidak berpikir pemain lawan yang pasti jika diberikan kepercayaan bermain. Saya akan fokus dan kerja keras," Ananda Raehan Alief tegas.

Jadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan, Juku Eja masih tertahan di peringkat empat klasemen sementara dengan koleksi 17 angka, meski begitu mereka memiliki tabungan satu pertandingan yang sebelumnya sempat ditunda.

Artikel Tag: Bernardo Tavares, psm makassar, Liga 1, Persebaya Surabaya

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru