Kanal

Beritu Tinju: Kepulauan Riau Ajak Latihan Tim Tinju di Vietnam

Penulis: Hendy
29 Jun 2016, 02:49 WIB

Tim Tinju Kepulauan Riau

Ligaolahraga – Berita Tinju: Sekumpulan petinju yang berasal dari Kepulauan Riau alias Kepri yang pada saat ini sedang dipimpin oleh pelatih tinju Erzon, kini kembali untuk melanjutkan training center untuk persiapan mengikuti Pekan Olahrags Nasional alias PON 2016 mendatang yang akan diadakan di vietnam.

Setelah para petinju kepri itu melaksanakan latihan alias Training Center (TC) selama tiga minggu semenjak 5 Juni lalu di Thailand, pada kali ini sekumpulan petinju pulau Riau itu langsung kembali ke Vietnam.

“Kita akan langsung berangkat ke Vietnam,” kata dari pimpinan sekaligus pelatih dari para petinju kepulauan Riau tersebut yaitu Erzon seperti yang dikutip dari laman Jawa Post.

Dan selama tiga minggu berlatih bersama di Vietnam, pelatih tinju kepri itu tetap akan mengkondisikan latihan anak didiknya ini dengan melakukan beberapa pelatihan tanding atau yang biasa disebut dengan sparring dengan para petinju-petinju kuat asal Vietnam tersebut.

“Saya akan cari lawan tanding sebanyak mungkin,” kata Erzon pelatih tinju kepulauan Riau itu seperti yang dikutip dari laman Jawa Post.

Di kejuaraan Pekan Olahraga Nasional alias PON 2016 tersebut, tim tinju Kepri ini akan diperkuat oleh para petinju profesional asal Riau , beberapa petinju tersebut ialah Octavian Siagian di kelas putri dengan berat 54 kg, Jonelyn Ebusca Erzon yang juga berada di kelas putri dengan berat yang sama yaitu 54 kg, selanjut nya ada Emzee Louis Bangun yang berada di kelas putra dengan berat 52 kg, kemudian ada Sandyarto Deno Feroja yang berada di kelas putra dengan berat 69 kg dan yang terakhir ada Jannes Siregar di kelas putra dengan berat 75 kg.

“Saya puas dengan penampilan anak-anak saat melakoni latih tanding dengan petinju-petinju Thailand,” kata dari pemilik sasana tinju Wira Boxing Tiban  seperti yang dikutip dari laman fajar.co.id.

Erzon kini berharap bahwa dengan pengalaman anak asuhnya yang sudah dimiliki saat ini bisa berguna saat melawan petinju-petinju professional dari Vietnam kedepannya.

“Semoga nanti ada perkembangan dan peningkatan yang diperlihatkan anak-anak dan bisa lebih baik lagi dibanding saat melawan petinju-petinju Thailand,” kata Erzon.

Artikel Tag: PON 2016, PON, PON XIX/2016 Jabar, Tinju, Kepulauan Riau

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru