Kanal

Beri Wadah Bagi Gamer Wanita, Nimo TV Selenggarakan Queens Championship

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
05 Agu 2021, 20:15 WIB

Nimo TV Quuens Championship via Gamers Grid ID

Berita Esports: Melihat dunia esports wanita, termasuk pada level turnamen, yang popularitasnya sedang tinggi akhir-akhir ini, membuat Nimo TV dalam waktu dekat berencana menyelenggarakan Nimo TV Queens Championship (NQC), turnamen Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) khusus wanita.

Mengutip RevivaL TV, turnamen ini akan berlangsung kurang lebih selama satu bulan. Tujuan dari penyelenggaraannya adalah memberikan wadah positif bagi para gamer wanita agar dapat berprestasi, serta memunculkan talenta-talenta baru MLBB dari seluruh penjuru Indonesia.

"Nimo TV ingin memberikan kesempatan yang sama kepada para gamer wanita untuk menunjukkan kebolehannya dan menyediakan ruang untuk membuktikan bahwa gamer wanita dapat diakui secara sama seperti gamer pria," ungkap Toby, PIC Nimo TV Indonesia, dikutip dari RevivaL TV.

Toby juga mengatakan, Nimo TV Queens Championship merupakan bentuk apresiasi kepada para gamer wanita MLBB.

"NQC merupakan konten spesial dari Nimo TV untuk mengapresiasi gamer wanita yang menggemari game Mobile Legends: Bang Bang," tambahnya.

NQC adalah kompetisi yang terbuka untuk umum, baik para pemain amatir maupun profesional, dengan total prize pool sebesar USD 2,000 atau sekitar Rp29 juta. Kompetisi dijadwalkan membuka tahap pendaftaran pada tanggal 3-12 Agustus 2021.

Bagi para pemain yang tertarik mengikuti turnamen tersebut, bisa mendaftar dengan mengunjungi https://article.nimo.tv/p/1057/nql.html

Rangkaian pertandingan NQC akan dimulai dengan Open Qualifier pada 16-18 Agustus 2021 kemudian berlanjut ke tahap fase grup yang terbagi menjadi dua bagian. Grup A pada 23-25 Agustus 2021, lalu Grup B berlangsung mulai 30 Agustus-1 September 2021, dan akhirnya ditutup dengan babak grand final yang akan digelar pada 6-8 September 2021.

Sementara pembagian distribusi prize pool untuk pemenang adalah sebagai berikut, juara 1 mendapat USD 1,000, runner up memperoleh USD 500, USD 350 bagi juara 3, dan juara 4 meraup USD 150. Sebagai catatan, Nimo TV Queens Championship akan disiarkan secara langsung di Nimo TV.

Artikel Tag: Nimo TV, Nimo TV Queens Championship, MLBB Ladies

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru