Kanal

Bantai Linda Fruhvirtova, Zhu Lin Berpeluang Pertahankan Gelar Di Hua Hin

Penulis: Dian Megane
02 Feb 2024, 05:45 WIB

Zhu Lin [image: Thailand Open]

Berita Tenis: Zhu Lin berhasil kembali ke perempatfinal Thailand Open musim 2024 di Hua Hin setelah membantai Linda Fruhvirtova dengan 6-2, 6-2 dalam waktu 78 menit saja.

Juara bertahan kini mengantongi tujuh kemenangan secara beruntun di Thailand Open.

Di sepanjang pertandingan, petenis berkebangsaan Cina, Zhu tampil memukau dengan servisnya. Ia memenangkan 71 persen poin dari servis pertamanya dan 70 persen poin dari servis keduanya, sedangkan petenis berkebangsaan Ceko, Fruhvirtova memenngkan 66 persen poin dari servis pertamanya dan hanya memenangkan 17 persen poin dari servis keduanya.

Petenis unggulan kedua juga lebih efektif dalam memanfaatkan peluang break pointnya. Ia mampu menciptakan lima peluang break point dan memanfaatkan empat di antaranya. Ia juga berhasil mengamankan ketiga peluang break point yang ia hadapi.

Di aksi lain, petenis berkebangsaan Cina, Wang Yafan membukukan satu tempat di perempatfinal turnamen WTA untuk kali pertama sejak di Monterrey musim 2020 berkat kemenangan meyakinkan 6-2, 6-4 atas petenis unggulan kedelapan, Anna Karolina Schmiedlova.

Sementara petenis unggulan ketiga, Wang Xinyu juga memastikan diri melenggang ke perempatfinal di Hua Hin usai menyisihkan petenis berkebangsaan Jepang, Nao Hibino dengan 7-5, 6-4.

Yang patut dicatat adalah ketiga petenis berkebangsaan Cina menjadi petenis putri Cina terbanyak yang melenggang ke perempatfinal turnamen WTA sejak sebelum pandemi COVID-19, bahkan sejak Thailand Open tiga musim lalu. Pada musim 2020, Wang Qiang, Wang Xiyu, dan Zheng Saisai lolos ke perempatfinal di Hua Hin.

Empat petenis putri Cina atau lebih pernah lolos ke perempatfinal turnamen WTA dalam lima kesempatan, yaitu di Guangzhou musim 2005, Kuala Lumpur musim 2017, Zhengzhou musim 2017, Nanchang musim 2017, dan Nanchang musim 2018.

Sementara petenis berkebangsaan Australia, Arina Rodionova menghalangi laju petenis putri Cina lain untuk melaju ke perempatfinal di Hua Hin setelah ia menumbangkan Bai Zhuoxuan dengan 3-6, 6-1, 6-0.

Mempertaruhkan satu tempat di semifinal, Rodionova akan berhadapan dengan Zhu.

Di aksi lain, petenis AS, Katie Volynets membukukan satu tempat di perempatfinal turnamen WTA kedua dalam kariernya berkat kemenangan 5-7, 6-2, 6-2 atass petenis unggulan keempat, Tatjana Maria dan petenis peringkat 125 dunia selanjutnya akan menjadi lawan Wang Yafan.

Artikel Tag: Tenis, Thailand Open, Zhu Lin, Linda Fruhvirtova

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru