Kanal

Ambisi Borneo FC untuk Revans Atas Persis Solo

Penulis: Dayat Huri
25 Nov 2023, 03:30 WIB

Pemain Borneo FC, M Sihran/foto dok Borneo FC

Berita Liga 1 Indonesia: Persis Solo adalah salah satu tim yang mengalahkan Borneo FC pada putaran pertama Berita Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 lalu. Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, 15 Agustus 2023 lalu itu, Pesut Etam takluk dengan skor 1-2.

Kekalahan di putaran pertama tersebut yang kemudian membakar semangat para pemain Borneo FC untuk melakukan revans kala kedua tim kembali saling berhadapan pada pertandingan pekan ke-20 Liga 1 musim 2023/2024 ini. Pertandingan akan dihelat di Stadion Segiri, Samarinda, Senin (27/11) malam.

Bermain di kandang sendiri, salah seorang penggawa Borneo FC M. Sihran Amarullah mengusung misi balas dendam. Menurut dia, kekalahan di putaran pertama harus ditebus saat main di rumah sendiri.

"Kami ingin menang dan mempertahankan posisi di klasemen saat ini. Sekarang kami masih di posisi bagus dan itu akan kami pertahankan dengan kerja keras hingga putaran kedua berakhir," terang sayap mungil tersebut seperti dikutip dari laman resmi klub.

Menurut Sihran, kondisi bagus yang terjadi dalam tim saat ini menjadi salah satu keyakinannya untuk mendapatkan angka penuh dari Persis Solo. pemain 24 tahun itu mengakui ada beberapa pemain tidak dalam kondisi terbaiknya. Namun ia yakin jelang pertandingan nanti, semua pemain bakal fit.

Soal kehadiran penyerang anyar Habibi Yusuf, Sihran melihat hal itu sangat bagus untuk menambah kedalam skuat. Sebab meski bermain di Liga 2, dia menilai bahwa Habibi Yusuf adalah pemain dengan kemampuan mumpuni, apalagi mereka juga berasal dari daerah yang sama, yaitu Ternate.

"Saya dan Habibi sudah lama kenal karena kami berasal dari daerah yang sama. Saya senang ia datang ke sini, terlebih ia bergabung setelah sukses mencetak tiga gol ke gawang Deli Serdang di pertandingan terakhirnya bersama Sriwijaya FC," kata dia mengakhiri.

Artikel Tag: Borneo FC, Liga 1, Sihran, Persis Solo

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru