Allegri Buka Peluang Mainkan Trio Niclas Fullkrug, Pulisic dan Leao
Niclas Fullkrug
Berita Liga Italia: Pelatih AC Milan, Max Allegri buka potensi memainkan Niclas Fullkrug bersama Christian Pulisic dan Rafael Leao sejak menit awal di formasi tiga penyerang.
Dalam pertandingan melawan Lecce, AC Milan memasang Christian Pulisic dan Rafael Leao sejak menit awal. Meski cukup mengancam, namun tidak ada satu pun gol yang tercipta dari kedua pemain tersebut.
Niclas Fullkrug yang dimainkan dari bangku cadangan, jadi sosok yang menentukan. Sundulannya memanfaatkan umpan Alexis Saelmaekers berhasil memecahkan kebuntuan, sekaligus memastikan rossoneri menang dengan skor 1-0.
Dalam sesi konferensi pers setelah pertandingan, pelatih AC Milan, Max Allegri ditanya tentang potensi memainkan Niclas Fullkrug bersama Christian Pulisic dan Rafael Leao sejak menit awal dalam formasi tiga penyerang.
“Dia sudah tiba sekarang, dia tidak banyak berlatih baru-baru ini melawan West Ham, lalu dia mengalami cedera di kaki.” ujar Allegri,
“Ini solusi penting untuk tahap akhir pertandingan seperti ini, seperti di Como dan hari ini. Saya pikir kita bisa memainkan Pulisic dan Leao, atau Nkunku dan Pulisic, Nkunku dan Leao.”
“Yang perlu kita perbaiki adalah akurasi umpan dalam umpan-umpan akhir. Dengan dua pemain seperti itu, kita bisa masuk ke dalam dengan lebih banyak penguasaan bola di tanah, dengan sedikit kesabaran.”
“Lebih jernih dalam berpikir, lebih cepat, dan tidak terlalu terburu-buru di 20 meter terakhir seperti yang kita lakukan di babak pertama.”
Artikel Tag: niclas fullkrug