Kanal

Alex Rins Jadi Andalan Suzuki di MotoGP Amerika Serikat

Penulis: Abdi Ardiansyah
01 Okt 2021, 22:35 WIB

Alex Rins

Berita MotoGP: Bos Suzuki, Shinichi Sahara, meyakini Alex Rins dapat menunjukkan penampilan solid di MotoGP Amerika Serikat karena ia punya catatan cukup bagus di COTA.

Suzuki Ecstar punya ekspektasi cukup tinggi di seri MotoGP Amerikat yang digelar akhir pekan ini. Terlebih salah satu rider mereka, Alex Rins, merupakan pemenang pada perlombaan edisi terakhir di COTA.

Pada seri MotoGP Amerikat Serikat 2019, rider asal Spanyol itu terlibat duel sengit dengan Valentino Rossi hingga beberapa putaran terakhir balapan.

Tak heran jika pabrikan asal Jepang tersebut mengandalkan Rins untuk bisa tampil kompetitif di baris terdepan pada balapan utama.

“Kami senang bisa kembali ke Amerika setelah melewatkannya tahun lalu. COTA adalah trek yang sangat menarik untuk ditaklukkan karena memiliki sedikit segalanya dan ini merupakan tantangan yang menarik bagi motor dan pebalap kami," ujar Bos Suzuki, Shinichi Sahara, dilansir dari laman resmi Suzuki Ecstar.

"Kami memiliki balapan yang fantastis di sini pada tahun 2019 ketika Alex meraih kemenangan, dan kami ingin membawa GSX-RR evolusi 2021 kami ke sirkuit ini dan melihat apa yang dapat dicapai oleh pebalap kami," lanjutnya.

Alex Rins pun mengaku sangat percaya diri bisa tampil kuat di seri MotoGP Amerika Serikat meski ia kerap mendapat hasil kurang memuaskan sepanjang musim 2021.

"Kami sedikit kurang beruntung di Misano, tapi kami merasa siap untuk memulai babak berikutnya," tutur RIns.

“Saya senang dapat kembali ke Texas. Saya mendapat debut kemenangan MotoGP di sini pada 2019 dan balapan itu begitu istimewa. Saya bersaing sengit dengan Rossi di depan penonton yang meriah. Saya merayakannya bersama tim," imbuhnya.

“Saya akan memulai akhir pekan ini dengan kenangan manis di pikiran. Saya berharap dapat meraih hasil positif. Pekan lalu saya menjadi seorang Ayah dan hal itu membuat saya makin termotivasi agar mendapat akhir pekan yang bagus,” ia mengakhiri.

Artikel Tag: Alex Rins, Suzuki, MotoGP 2021, MotoGP Amerika Serikat

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru