Kanal

Agen Pastikan Vedat Muriqi Tidak Gabung Kembali Dengan Fenerbahce

Penulis: Vina Enza
02 Jan 2021, 18:22 WIB

Agen memastikan Vedat Muriqi tak akan kembali ke fenerbahce (foto:botasot)

Berita Transfer: Agen striker Lazio, Vedat Muriqi memastikan kliennya tidak akan kembali ke klub lamanya, Fenerbahce sebagai pemain pinjaman di paruh kedua musim ini. Sebelumnya pihak Biancocelesti juga telah membantah rumor tersebut.

Agen Vedat Muriqi, Haluk Canatar membahas mengenai rumor bahwa striker 26 tahun asal Kosovo tersebut siap bergabung kembali dengan eks klubnya, Fenerbahce sebagai pemain pinjaman selama enam bulan dalam wawancara dengan media Turki, Fotomac.

“Tidak ada peluang untuk itu saat ini, saya tidak akan membahas tentang sesuatu yang tidak ada, saya tidak memiliki apapun untuk disembunyikan,”ujar sang agen.

“Vedat pernah cedera setelah 35 hari untuk pulih, ia juga terinfeksi Covid-19, ia bahkan tidak bisa berlatih di lapangan.

“Semuanya menanyakan pada saya apakah ia akan kembali ke Fenerbahce, saya mengatakan ‘Tidak’ dan setelah tiga hari kemudian mereka kembali menulisnya.”

Pemain 26 tahun, Muriqi yang dikontrak oleh Biancocelesti hingga 2025 sejauh ini telah menorehkan 10 penampilan di semua kompetisi di musim 2020/21 dengan total bermain selama 374 menit. Di periode tersebut ia masih belum menyumbangkan satu gol pun dan jelasnya ia membutuhkan lebih banyak waktu untuk beradaptasi dengan sistem Simone Inzaghi dan Serie A secara keseluruhan.

Sebelumnya pihak Lazio juga telah membantah rumor tersebut saat ini mereka masih membutuhkan servis sang striker yang didatangkan oleh direktur olah raga Igli Tare sebagai pengganti Felipe Caicedo di musim panas lalu, meski hingga kini pemain asal Ekuador tersebut masih bertahan di Olimpico.

Artikel Tag: Muriqi, Lazio, fenerbahce

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru