Kanal

Agen NBA : Two-Way Contract Sangat Buruk bagi Pemain

Penulis: Viggo Tristan
19 Agu 2018, 08:00 WIB

Agen NBA sebut contract 'two-way' akan merugikan finansial pemain.

Berita Basket NBA : Agen-agen pemain NBA mulai mengeluhkan dengan sistem kontrak 'two-way' yang diterapkan oleh pihak liga. Agen-agen tersebut merasa bahwa kebijakan yang terdapat dalam kontrak itu akan berdampak buruk bagi finansial pemain.

Bermain di liga tertinggi NBA tentu menjadi impian semua pebasket dari segala penjuru dunia. Mereka rela bekerja keras untuk dapat bermain sampai level tersebut. Langkah yang paling umum untuk dapat terjun ke NBA adalah melalui proses NBA Draft. Dari situ, tim-tim akan memilih sejumlah pemain muda yang dianggap layak untuk bermain di NBA. Selain NBA Draft, pemain-pemain juga dapat menempuh karier melalui jalur pribadi dengan klub. Biasanya, klub akan memberikan kontrak bertipe 'two-way' kepada mereka untuk bermain.

Meski terlihat positif, nyatanya kontrak ini mulai menuai protes dan kecaman dari para agen pemain. Mereka menganggap bahwa kebijakan dalam kontrak 'two-way' akan memberi dampak negatif pada finansial pemain itu sendiri.

Menurut aturan dari NBA, gaji tertinggi yang dapat diterima oleh pemain 'two-way' adalah 1,6 juta Dolar AS. Hal itu dapat mereka terima apabila telah mempunyai pengalaman selama empat tahun bermain di bawah kontrak 'two-way'.

Apabila sang pemain tidak memiliki syarat itu, maka gaji terbesar yang dapat mereka terima hanyalah 840 ribu Dolar AS. Itupun baru bisa mereka dapatkan ketika bermain penuh selama 45 hari di NBA. Musim lalu, bayaran tertinggi yang diterima pemain dengan kontrak 'two-way' adalah 275 ribu Dolar AS. Hal tersebut dikarenakan tidak ada pemain yang dapat bertahan selama 45 hari di skuat utama tim.

Menurut agen, NBA seharusnya menerapkan kembali sistem kontrak lama mereka yaitu 'partially guaranteed'. Hal tersebut memperbolehkan tim untuk melepas pemain ke G-League apabila sudah tidak membutuhkan jasanya lagi. Bagi pemain, mereka juga dipastikan akan mendapat gaji sebesar 500 ribu Dolar AS meski telah dipecat dari klub.

Artikel Tag: NBA, Berita Basket, Two-way contract

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru