Kanal

AC Milan dan Real Madrid Bakal Bahas Masa Depan Brahim Diaz

Penulis: Rei Darius
30 Nov 2022, 07:30 WIB

Masa depan Brahim Diaz akan ditentukan Real Madrid dan AC Milan (Image: Getty)

Berita Transfer: Brahim Diaz telah menikmati kariernya di AC Milan sejauh ini, dan Real Madrid dikabarkan puas dengan perkembangannya. Oleh karena itu, kedua klub akan melakukan pertemuan lagi di akhir musim untuk menentukan masa depannya.

Sang pemain berusia 23 tahun tengah melakoni musim ketiganya bersama Rossoneri. Dia gabung dengan status pinjaman pada awalnya di bulan September 2020 silam.

Real Madrid kemudian meminjamkannya lagi untuk dua musim lebih lama pada musim panas 2021 silam. Dengan demikian, masa pinjamannya di San Siro akan berlaku hingga musim panas 2023.

Brahim Diaz kembali tampil memuaskan dengan mencetak empat gol dan satu assist dari 17 penampilan di semua ajang bersama AC Milan di sepanjang musim ini.

Menurut warta Daniele Longo dari Calciomercato, Milan dan Madrid akan melakukan pertemuan di akhir musim ini untuk membicarakan masa depan Diaz. 

Status pinjamannya pada saat ini disertai opsi untuk dipermanenkan seharga 22 juta euro, namun Los Blancos juga tidak mau kehilangan kendali atas masa depannya jadi ada celah untuk melakukan buy-back seharga 27 juta euro.

Lebih lanjut, kedua klub disebut percaya diri untuk bisa menyelesaikan negosiasi dengan memuaskan, entah Brahim akan melanjutkan kariernya di Italia atau Spanyol.

Secara total, selama di Milan, sang gelandang asal Spanyol telah melesakkan 15 gol dan sembilan assist dari 96 pertandingan untuk Rossoneri.

Artikel Tag: Brahim Diaz, Real Madrid, AC Milan

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru