Kanal

AC Milan Bakal Banting Stir Soal Masa Depan Romagnoli?

Penulis: Nur Afifah
18 Mei 2021, 09:40 WIB

Alessio Romagnoli (Sumber: GettyImages)

Berita Transfer: AC Milan dikabarkan siap banting stir soal masa depan Alessio Romagnoli dengan pihak klub kini diyakini bakal mempertahankan kapten mereka.

Sebagaimana yang dikemukakan oleh La Gazzetta dello Sport, Romagnoli telah kehilangan tempatnya di starting XI Rossoneri dan hanya terikat kontrak hingga 2022. Saat ini ia mengantongi gaji sekitar 3.5 juta euro atau Rp56 miliar net per musim dan raksasa Serie A tampaknya tidak ingin menaikkan nominal tersebut. Sementara itu, agennya Mino Raiola justru memiliki pandangan berbeda lantaran jelas ia akan menuntut kenaikan gaji yang cukup signifikan untuk kliennya.

Kendati demikian, surat kabar tersebut menjelaskan bahwa Milan sejatinya tidak ingin menjual pemain internasional Italia tersebut. Pasalnya, jika mereka benar-benar lolos ke Liga Champions musim depan, mereka bakal memerlukan lebih banyak pilihan pemain bertahan yang berkualitas dan pihak klub pun masih percaya terhadap kapten mereka meski posisinya sebagai starter telah bergeser. Sang bintang sediri diyakini siap menerima tantangan dan manajemen bakal dengan senang hati menggelar negosiasi pembaharuan kontraknya.

Sebelumnya, Paolo Maldini menegaskan bahwa segala dialog mengenai pembaharuan kontrak telah dibekukan hingga akhir musim agar Milan bisa sepenuhnya fokus di Serie A. Akibatnya, publik harus menunggu untuk mengetahui kepastian mengenai masa depan Romagnoli, namun kini ada keterbukaan dari kedua belah pihak untuk melanjutkan kerjasama.

Artikel Tag: Romagnoli, Milan, Serie A

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru