Joshua Akan Bertarung di Wembley pada 22 September dan 13 April

Penulis: Fafa Zahir
Rabu 11 Jul 2018, 06:00 WIB
Joshua Akan Bertarung di Wembley pada 22 September dan 13 April

Anthony Joshua dan Eddie Hearn/The Sun

Ligaolahraga.com -

Berita Tinju: Anthony Joshua akan melakoni dua laga selanjutnya di Stadion Wembley, London. Promotor Eddie Hearn, Kamis (6/7), mengumumkan bahwa superstar Inggris yang belum terkalahkan itu akan kembali bertarung di venue ikonik ini pada 22 September 2018 dan 13 April 2019.

Hearn tidak mengumumkan siapa lawan yang akan dihadapi Joshua pada 22 September, namun Joshua (21-0, 20 KO) diperkirakan bakal menjalani tarung wajib mempertahankan gelar juara dunia kelas berat WBA melawan Alexander Povetkin (34-1, 24 KO).

Soal pertarungan Joshua vs Povetkin ini kemungkinan akan diumumkan secara resmi pekan depan. Stadion Wembley juga akan menjadi lokasi pertarungan Joshua setelah 22 September. Jadwalnya masih tentatif namun diperkirakan tanggal 13 April 2019.

Hearn pernah menyebutkan dirinya ingin Joshua, yang kini menyandang sabuk juara dunia kelas berat IBF, IBO, WBA, dan WBO menjalani pertarungan unifikasi melawan juara WBC Deontay Wilder (40-0, 39 KO) pada 13 April. Partai dua raja kelas berat ini sudah ditunggu pencinta tinju kelas berat di seluruh dunia.

Dalam dua laga terakhirnya, Joshua selalu memakai Stadion Principality, di Cardiff, Wales, sebagai tempatnya bertarung. Pertarungan masing-masing melawan Carlos Takam dan Joseph Parker selalu dipenuhi penonton di stadion yang berkapasitas 75.000 orang ini.

“Saya akan kembali ke Wembley setelah dua laga akbar di Cardiff,” kata Joshua dalam keterangan persnya.

“Saya ingin berterima kasih kepada suporter di Wales dan Inggris Raya. Serta warga London yang telah sabar menantikan saya kembali,” ungkap petinju berusia 29 tahun ini.

“Saya lahir di London Utara dan dibesarkan di sana. Ini mengalir dalam darah saya. Kesempatan bertarung di stadion ikonik biasanya hanya datang sekali seumur hidup. Jad mendapat kesempatan lagi di tempat ini sungguh luar biasa. Wembley baru saja menambahkan singa keempatnya di sarang.”

Laga pertama Joshua di Stadion Wembley terjadi saat menjalani laga tak terlupakan melawan Wladimir Klitschko. Partai ini menyedot 90.000 penonton pada April 2017 lalu.

Dalam pertarungan itu, dia sempat menjatuhkan Joshua pada ronde kelima. Namun pada ronde keenam giliran dia yang terjungkal namun berhasil bangkit. Dia kemudian berhasil dua kali memukul KO Joshua sebelum mengakhiri perlawanan petinju Ukraina itu pada ronde ke-11.

“Saya sangat tersanjung mendapat kesempatan mempromosikan dua pertarungan lagi di stadion nasional,” ungkap Hearn. “Saya juga senang Anthony telah menunjukkan komitmennya kepada publik tinju Inggris,” dia menambahkan.

“Saya pikir semua orang tak akan pernah melupakan malam itu pada 29 April 2017 saat melawan Klitschko. Dan kami berencana kembali menggelar laga dramatis di Stadion Wembley pada September (2018) dan April (2019),” kata Hearn lagi.

Artikel Tag: Anthony Joshua, Deontay Wilder, Alexander Povetkin, Joseph Parker, tinju kelas berat, WBA, IBF, IBO, berita tinju, Eddie Hearn, WBC, WBO

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/joshua-akan-bertarung-di-wembley-pada-22-september-dan-13-april
3261  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini