Berita Tinju: Menang KO atas Matias Adrian Rueda, Oscar Valdez Rebut Gelar Kelas Bulu WBO
Ligaolahraga - Berita Tinju: Oscar Valdez memukul KO lawannya Matias Adrian Rueda di ronde kedua untuk mendapatkan gelar juara Tinju kelas Bulu Dunia pada hari Sabtu (23/7) malam waktu setempat pada partai tambahan duel Terence Crawford vs Viktor Postol di MGM Grand Garden Arena.
Sejak kecil Oscar Valdez ingin menjadi seperti pahlawannya Erik Morales, Julio Cesar Chavez Sr. dan Jose Luis Castillo yaitu memenangkan gelar juara dunia Tinju. Dan mimpi itu terwujud,dengan penampilan sensasionalnya dia memukul KO lawannya Matias Adrian Rueda di ronde kedua untuk mendapatkan gelar juara Tinju kelas Bulu Dunia pada Sabtu (23/7) malam waktu setempat di Terence Crawford-Viktor Postol undercard MGM Grand Garden Arena.
Penampilan Oscar Valdez sangat mendominasi sepanjang pertandingan, petinju peringkat 1 Kelas Bulu WBO pemegang rekor 21 kemenangan tanpa pernah kalah, 18 di antaranya menang KO dan benar-benar menghempaskan perlawanan Matias Carlos Adrian Rueda (26-1, 23 KOs) dan menghentikan Rueda di ronde kedua.
Tampil sebagai partai tambahan pertarungan Terence Crawford vs. Viktor Postol, Valdewz petinju berusia 25 tahun tersebut menghempaskan petinju Argentina berusia 28 tahun Rueda dengan dua kali menjatuhkannya di ronde kedua melalui pukulan telak di bagian tengah tubuh Rueda. Pertarungan tersebut dipimpin oleh Russell Mora. Wasit menghentikan pertarungan tepat di menit 2:18 ronde 2.
Sangat disayangkan petinju nomer satu tersebut tidak ditandingkan dengan Vaysl Lomachenko oleh Top Rank ketika Lomachenko masih menjadi pemegang gelar juara dunia kelas Bulu versi WBO. Seharusnya selaku promotor Top Rank dapat mewujudkan pertarungan tersebut jika mereka menginginkannya, malahan mereka memisahkan Lomachenko dan Valdez di kelas yang berbeda sekarang, tampaknya mereka melakukannya agar mendapatkan dua sumber pendapatan yang berbeda.
Artikel Tag: Oscar Valdez, Matias Carlos Adrian Rueda, WBO, Tinju, Kelas Bulu
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/berita-tinju-menang-ko-atas-matias-adrian-rueda-oscar-valdez-rebut-gelar-kelas-bulu-wbo
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini