Walau Terseok, Ons Jabeur Jejakkan Kaki Di Final Italian Open

Penulis: Dian Megane
Minggu 15 Mei 2022, 16:12 WIB
Ons Jabeur lolos ke final kedua secara beruntun di Roma

Ons Jabeur

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Ons Jabeur mempertahankan kemenangan beruntun dengan mengamankan match point demi lolos ke final turnamen WTA level 1000 kedua secara beruntun di Italian Open, Roma musim 2022.

Petenis unggulan kesembilan harus berjuang ekstra keras demi menumbangkan petenis peringkat 23 dunia, Daria Kasatkina dengan 6-4, 1-6, 7-5 di semifinal Italian Open.

Juara Madrid Open musim 2022 menembakkan forehand winner untuk mengamankan peluang match point pada kedudukan 4-5 di set ketiga sebelum ia menyabet kemenangan ke-11 secara beruntun dalam waktu 1 jam 55 menit.

“Saya merasa sangat senang bisa kembali ke final setelah di Madrid,” seru Jabeur. “Tidak pernah mudah bertanding melawan Kasatkina. Saya tahu lapangan ini sangat cocok dengan permainannya, karena lapangannya lamban dan ia menyukainya. Ia bermain dengan benar-benar baik pekan ini. cukup berat bagi saya setelah saya tidak 100 persen fokus. Cukup lega bahwa saya memetik kemenangan dan berada di final lagi.”

Petenis unggulan kesembilan kini memenangkan empat pertemuan terakhir melawan Kasatkina, setelah kalah di dua pertemuan pertama mereka. Jabeur telah memenangkan semua pertemuan mereka yang berlangsung di clay-court yang keduanya terjadi pada musim ini.

Kemenangan tersebut meneruskan musim yang memukau bagi petenis berkebangsaan Tunisia di clay-court. Musim ini, ia telah mengantongi 17 kemenangan di lapangan tersebut. ia juga menjadi petenis putri pertama yang melenggang ke tiga final turnamen clay-court dalam satu musim setelah petenis berkebangsaan Rumania, Simona Halep pada musim 2017.

Ia kini terpaut satu kemenangan lagi untuk menjadi petenis putri ketiga yang memenangkan gelar di Madrid dan Roma pada musim yang sama setelah Dinara Safina pada musim 2009 dan Serena Williams pada musim 2013.

“Saya tahu bahwa secara fisik saya bisa mengatasi apapum. Meyakini bahwa saya bisa bermain bahkan empat pekan secara beruntun, saya bisa melakukannya. Saya lelah, betul, tetapi itu bagian dari pekerjaan saya. itu akan membantu saya untuk lebih mendorong diri saya di final. Hanya ada satu pertandingan yang tersisa. Saya mengerahkan kemampuan terbaik dari babak pertama, kini saya seharusnya benar-benar terus mengerahkan kemampuan terbaik,” jelas Jabeur.

Kemenangan beruntun salah satu petenis akan berakhir di final Italian Open ketika petenis berkebangsaan Tunisia akan menantang petenis peringkat 1 dunia sekaligus juara bertahan, Iga Swiatek yang mengalahkan Aryna Sabalenka untuk mengklaim kemenangan ke-27 secara beruntun.

Jabeur telah memenangkan dua dari tiga pertemuan melawan Swiatek sebelumnya. Petenis berkebangsaan Polandia, Swiatek memenangkan pertemuan pertama mereka pada musim 2019, tetapi petenis berkebangsaan Tunisia memenangkan dua pertemuan terakhir mereka, termasuk di Wimbledon musim lalu. Pertemuan di final Italian Open akan menjadi pertemuan pertama mereka di clay-court.

Artikel Tag: Tenis, Italian Open, Ons Jabeur, Daria Kasatkina, Iga Swiatek

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/walau-terseok-ons-jabeur-jejakkan-kaki-di-final-italian-open
1272  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini