Ungguli Alexander Zverev, Nick Kyrgios Naik Podium Juara Di Acapulco

Penulis: Dian Megane
Minggu 03 Mar 2019, 21:59 WIB
Ungguli Alexander Zverev, Nick Kyrgios Naik Podium Juara Di Acapulco

Nick Kyrgios jadi juara di Acapulco musim ini

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Setelah pekan yang impresif, termasuk mengalami sedikit cedera, keracunan makanan, kram, dan lawan-lawan yang tangguh, Nick Kyrgios bisa pulang dari Acapulco dengan wajah tersenyum.

Lakoni final Mexican Open di Acapulco, Kyrgios sukses memetik kemenangan 6-3, 6-4 atas petenis unggulan kedua, Alexander Zverev.

“Ini perasaan yang luar biasa. Saya tidak banyak berharap di pertandingan kali ini. Saya tahu saya kuda hitam dan ia bermain dengan mengagumkan,” seru Kyrgios.

“Ia petenis yang hebat dan tidak memiliki banyak kelemahan. Jadi, saya tahu saya harus memainkan permainan saya. Saya benar-benar senang dengan performa saya.”

Di Acapulco, untuk kali pertama Kyrgios mengalahkan dua dari petenis peringkat 3 besar di turnamen yang sama dan untuk kali pertama, ia mengalahkan tiga petenis peringkat 10 besar dalam satu pekan.

“Kemenangan ini saya harap bisa menjadi contoh bagi orang-orang yang tengah berjuang keras dan mencapai satu tempat yang anda pikir tidak bisa anda capai. Jika saya bisa melakukannya, anda bisa melakukannya. Saya benar-benar berada di bawah dan tidak tahu apa yang akan saya lakukan, tetapi anda mendapatkan pekan seperti ini dan beberapa hal bisa berubah,” jelas Kyrgios.

Kyrgios menyelesaikan pertandingan dengan 26 winner dengan 19 unforced error. Ia sedikit tidak tersentuh dengan servisnya di sepanjang pertandingan kali ini, termasuk melesatkan 13 ace dan memenangkan 77 persen poin dari servis pertamanya.

Selain itu, berkat kemenangan ini, petenis berkebangsaan Australia, Kyrgios unggul tipis atas Zverev dengan 4-3.

Kyrgios tiba di Acapulco dengan catatan 2-3 di musim ini dan membuatnya berada di peringkat 72 dunia, peringkat terendahnya dalam lima musim terakhir. Tetapi ia selalu tampil mumpuni melawan petenis terbaik dunia dan hal itu ia lakukan di sepanjang pekan ini.

Setelah kemenangan babak pertama atas Andreas Seppi, Kyrgios mencatatkan kemenangan beruntun atas juara Grand Slam, Rafael Nadal dan Stan Wawrinka untuk melenggang ke semifinal. Ia lalu menaklukkan dua petenis peringkat 10 besar, John Isner (peringkat 9 dunia) dan Zverev (peringkat 3 dunia) demi gelar Mexican Open musim ini.

Artikel Tag: Tenis, Mexican Open, Nick kyrgios, alexander zverev

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/ungguli-alexander-zverev-nick-kyrgios-naik-podium-juara-di-acapulco
1734  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini