Reaksi Novak Djokovic Terpilih Sebagai Petenis Terhebat Sepanjang Masa Menurut Survei Eurosport

Novak Djokovic ketika berlaga di ATP Cup 2020
Berita Tenis: Petenis peringkat 1 dunia, Novak Djokovic merasa bersyukur setelah terpilih sebagai petenis terhebat sepanjang masa dalam survei yang dilakukan Eurosport dan hampir 1 juta orang berpartisipasi di survei tersebut.
Djokovic mengalahkan petenis kenamaan lain, Roger Federer dan Rafael Nadal setelah sebagaian besar pemilih mempertimbangkan Djokovic sebagai petenis terhebat sepanjang masa.
Djokovic merupakan petenis ketiga dengan jumlah gelar Grand Slam terbanyak dengan 17 gelar setelah Federer dengan 20 gelar dan Nadal dengan 19 gelar.
“Saya merasa bersyukur dan terhormat bahwa hampir satu juta orang berpartisipasi di survei Eurosport, dan bahwa banyak orang melihat saya seperti itu,” ungkap Djokovic.
“Di sisi lain, saya tidak bisa mengatakan apapun lebih dari itu. Hal itu telah menjadi perdebatan dalam waktu yang cukup lama, terutama di antara Roger, Rafa, dan saya. Hal itu mungkin akan terus berlanjut dalam beberapa dekade mendatang, sampai petenis yang lebih baik muncul.”
“Itu hal yang alami di dunia olahraga dan itu baik bagi tenis. Kami bertiga yang memenangkan gelar Grand Slam dengan jumlah terbanyak dari semua petenis dan menghabiskan banyak pekan sebagai petenis peringkat 1 dunia. Itu adalah hal yang bersejarah dan fakta yang membuat saya puas dan terus termotivasi.”
Djokovic merupakan petenis ketiga yang menghabiskan pekan paling lama sebagai petenis peringkat 1 dunia setelah Federer dan Pete Sampras.
“Saya ingin melampaui Roger dan Pete. Saya telah mengatakan sebelumnya, bahwa itu adalah satu tujuan terbesar saya dalam hal peringkat, lalu berusaha memenangkan gelar Grand Slam sebanyak mungkin. Saya tahu saya harus bersaing dengan Roger dan Rafa, yang masih bermain dengan performa terbaik,” tambah Djokovic.
“Hal itu akan menarik perhatian positif bagi tenis dan itu akan menjadi hal yang berguna bagi keseluruhan ekosistem, karena hal itu memotivasi generasi yang lebih muda dan anak-anak untuk memegang raket dan mulai bermain tenis.”
Artikel Tag: Tenis, Novak Djokovic, Roger Federer, Rafael Nadal
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/reaksi-novak-djokovic-terpilih-sebagai-petenis-terhebat-sepanjang-masa-menurut-survei-eurosport
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini