Pandangan Juan Martin Del Potro Tentang Peluangnya Di Wimbledon

Juan Martin del Potro
Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Argentina, Juan Martin del Potro yang saat ini menghuni peringkat 4 dunia, memperlihatkan sejumlah permainan apik untuk membuka jalan menuju pekan kedua Wimbledon musim ini tanpa kehilangan satu set pun.
Del Potro mengalahkan Peter Gojowczyk dengan 6-3, 6-4, 6-3 di babak pertama, mengandaskan Feliciano Lopez dengan 6-4, 6-1, 6-2 di babak kedua, dan menumbangkan Benoit Paire dengan 6-4, 7-6, 6-3 di babak ketiga.
Namun, del Potro tidak mempercayai bahwa hal itu membuatnya menjadi salah satu petenis yang difavoritkan untuk memenangkan gelar Wimbledon musim ini.
“Saya selalu tetap sama. Roger dan Rafa adalah petenis yang difavoritkan. Kita juga berpikir bahwa Cilic akan menjadi petenis yang berbahaya, tetapi ia kalah. Nama-nama besar lainnya seperti Djokovic dan Isner masih ada,” ungkap del Potro.
Walaupun del Potro tidak menempatkan dirinya dalam kategori yang sama, ia mengakui bahwa ia merasa senang dengan caranya bermain.
“Saya memahami permainan saya dan hal itu beradaptasi dengan baik di lapangan ini. Saya mendapatkan peluang untuk menang di sini beberapa tahun lalu, tetapi kalah dari Djokovic di semifinal. Saya tidak tahu seberapa jauh saya akan melangkah di Wimbledon musim ini, tetapi saya percaya diri dengan permainan saya saat ini. Saya akan melewati satu pertandingan demi pertandingan lainnya dan melihat apa yang bisa terjadi. Sampai sejauh ini, saya melewati turnamen yang luar biasa,” jelas del Potro.
Untuk saat ini, del Potro akan fokus dengan tantangan selanjutnya, yakni laga babak keempat melawan petenis berkebangsaan Perancis, Gilles Simon.
“Simon adalah petenis yang sangat lihai. Ia bermain dengan solid dari area baseline. Ia senang bermain dengan rally-rally panjang. Saya akan berusaha untuk agresif, tetap membuat poinnya lebih pendek, dan cukup sering mendatangi area net,” tutur del Potro.
Artikel Tag: Tenis, wimbledon, Juan Martin Del Potro, Peter Gojowczyk, feliciano lopez, Benoit Paire, Gilles Simon
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/pandangan-juan-martin-del-potro-tentang-peluangnya-di-wimbledon
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini