Nick Kyrgios Absen, Thanasi Kokkinakis Siap Tingkatkan Level Demi Australia

Penulis: Dian Megane
Selasa 13 Sep 2022, 22:05 WIB
Tanpa Nick Kyrgios, Thanasi Kokkinakis siap tampil maksimal demi Australia di Davis Cup

Thanasi Kokkinakis

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Thanasi Kokkinakis menantikan untuk mewakili Australia pada pekan ini dengan harapan ia bisa bermain dengan impresif di nomor tunggal maupun nomor ganda di Davis Cup.

Pekan ini, Australia akan berhadapan dengan Jerman, Perancis, dan Belgia di Grup C yang digelar di Hamburg demi satu tempat di Davis Cup Finals.

Petenis peringkat 81 dunia akan tampil bersama Alex De Minaur, Jason Kubler, Alexei Popyrin, serta juara Wimbledon nomor ganda, Matthew Ebden dan Max Purcell. Sayangnya bagi tim Australia, mereka akan tampil tanpa kehadiran runner up Wimbledon musim 2022, Nick Kyrgios.

“Pertandingan itu seharusnya akan lebih menyenangkan,” ungkap Kokkinakis kepada Tennis Australia. “Kapanpun anda bersama tim anda dan memiliki satu tujuan yang sama, itu pengalaman yang keren.”

Petenis peringkat 81 dunia musim ini akhirnya memenangkan gelar turnamen ATP untuk kali pertama dalam kariernya di Adelaide International 2 usai menumbangkan petenis berkebangsaan Perancis, Arthur Rinderknech dengan tiga set. Ia juga menjadi juara Grand Slam setelah ia dan Kyrgios memenangkan gelar Australian Open nomor ganda awal musim ini.

“Saya melihat diri saya sendiri sebagai pilihan, saya bisa melakoni kedua nomor (tunggal dan ganda), yang tentu hal positif. Saya pikir hal itu pastinya membantu memberi kami fleksibilitas,” tambah Kokkinakis.

Petenis yang debut di Davis Cup musim 2014, kembali masuk ke dalam tim Australia untuk kali pertama sejak musim 2015.

Awal musim ini, petenis peringkat 81 dunia membantu Australia mengalahkan Hungaria di Davis Cup. Ia memiliki pengalaman di kompetisi beregu putra tersebut, tetapi ia akan merasakan format yang digunakan di Hamburg untuk kali pertama dalam kariernya.

“Saya tidak pernah bermain dengan format seperti itu, jadi, saya tidak tahu tepatnya bagaimana format itu berlaku,” aku Kokkinakis.

“Itu akan menjadi pengalaman yang menarik, dan saya bermain demi Australia. Dan apakah saya melakoni nomor tunggal, apakah saya melakoni nomor ganda, apakah saya menyemangati tim, atau apapun itu, saya siap untuk melakukannya.”

Dua negara yang menempati dua posisi teratas dari setiap grup akan menuju Davis Cup Finals yang akan digelar pada November mendatang.

Artikel Tag: Tenis, davis cup, Thanasi Kokkinakis

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/nick-kyrgios-absen-thanasi-kokkinakis-siap-tingkatkan-level-demi-australia
863  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini