Lucas Pouille Jadi Petenis Teranyar Yang Mundur Dari Turnamen Ini

Penulis: Dian Megane
Senin 23 Des 2019, 21:23 WIB
Lucas Pouille Jadi Petenis Teranyar Yang Mundur Dari Turnamen Ini

Lucas Pouille

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis peringkat 22 dunia, Lucas Pouille pada hari Senin (23/12) waktu setempat telah memutuskan untuk mundur dari Grand Slam pertama pada musim 2020, Australian Open.

Petenis berkebangsaan Perancis, Pouille yang masih terus melakukan usaha memulihkan diri dari cedera siku, mengungkapkan, “Sungguh suatu kekecewaan besar bagi saya untuk mengumumkan bahwa saya tidak bisa menjadi bagian dari edisi pertama ATP Cup atau turnamen di Adelaide, dan di atas semua itu, saya tidak akan berpartisipasi di Australian Open.”

Petenis berusia 25 tahun yang berbasis di Dubai, Pouille mengakhiri muism 2019 pada pertengahan Oktober akibat cedera pada siku kanan yang juga memaksanya tidak mampu memperkuat Perancis di Davis Cup Finals yang digelar di Madrid.

“Seperti yang bisa anda bayangkan, saya benar-benar kecewa dan sedih untuk melewatkan awal musim yang baru, tetapi setiap musim berlangsung cukup panjang, karier saya masih panjang, dan sekarang target saya adalah bisa menjadi 100 persen kompetitif secepat mungkin,” tambah Pouille yang mencapai peringkat tertinggi dalam kariernya untuk saat ini, peringkat 10 dunia pada Maret 2018.

Sementara itu, Pouille menyelesaikan musim 2019 dengan catatan 21-21 dan tanpa memenangkan satu gelar pun. Tetapi, pencapaiannya di Australian Open musim 2019 bisa diacungi jempol setelah ia mampu melenggang ke semifinal sebelum kalah dari petenis peringkat 1 dunia pada saat itu, Novak Djokovic dengan tiga set langsung yang meyakinkan, 6-0, 6-2, 6-2. Dengan keputusan yang telah ia ambil, Pouille tidak mampu mengulangi pencapaian tersebut pada musim 2020.

Artikel Tag: Tenis, australian open, Lucas Pouille

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/lucas-pouille-jadi-petenis-teranyar-yang-mundur-dari-turnamen-ini
837  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini