Kalah Dari Petenis Peringkat 239 Dunia, Stan Wawrinka Salahkan Diri Sendiri

Penulis: Dian Megane
Sabtu 03 Okt 2020, 21:52 WIB
Stan Wawrinka kalah lima set di babak ketiga French Open 2020

Langkah Stan Wawrinka terhenti di babak ketiga French Open 2020

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Swiss, Stan Wawrinka pekan ini kalah dari petenis tuan rumah, Hugo Gaston di babak ketiga French Open, Roland Garros.

Kekalahan tersebut menjadi kemunduran besar bagi petenis unggulan ke-16 setelah ia tampak dalam kondisi prima di Grand Slam tersebut.

Di babak ketiga French Open musim ini, lawannya yang masih berusia 20 tahun, Gaston menyudutkan juara French Open musim 2015, bahkan di set terakhir Gaston menang tanpa balas. Kedudukan terakhir dari pertandingan tersebut adalah 2-6, 6-3, 6-3, 4-6, 6-0 atas keunggulan petenis tuan rumah.

“Saya tidak cukup tegas kepada diri saya untuk memainkan permainan saya,” aku Wawrinka.

Petenis berkebangsaan Swiss tanpa diragukan tidak menyalahkan siapapun kecuali dirinya atas permainan mengecewakan yang ia perlihatkan.

Pada awal Grand Slam yang digelar di Roland Garros, petenis unggulan ke-16 tampak meyakinkan. Ia menumbangkan petenis yang telah mengantongi tiga gelar Grand Slam, Andy Murray di babak pertama, lalu petenis berkebangsaan Jerman, Dominik Koepfer di babak kedua. Siapa yang menyangka ia akan kalah dari petenis peringkat 239 dunia, bahkan setelah memenangkan set pertama.

Terlihat jelas di konferensi pers bahwa petenis yang telah mengantongi tigagelar Grand Slam kesal dengan dirinya sendiri. Ia tampak kusam dan lelah. Mungkin ia masih belum percaya bahwa ia kalah, apalagi setelah ia tampil cukup memukau.

“Lawan saya bermain dengan baik. Ia bertekad untuk memenangkannya. Saya tidak tampil agresif seperti yang saya perlihatkan di set pertama,” ungkap Wawrinka.

Momen tersebut tanpa diragukan lagi menjadi momen yang menyedihkan bagi petenis berusia 35 tahun. Musim ini tampak bukan musim terbaik baginya. Setelah kalah dari Alexander Zverev di perempatfinal Australian Open musim ini, ia tidak berpartisipasi di US Open beberapa pekan lalu. Sebelum tiba di Roland Garros, ia kalah dari Lorenzo Musetti di babak pertama Italian Open.

“Saya pikir saya mendapatkan banyak peluang untuk bangkit di set kedua, merebut keunggulan, tetap berada di jalur yang tepat, dan tampil agresif lagi. Ya, saya mendapatkan banyak peluang yang tidak saya ambil,” tambah Wawrinka.

Artikel Tag: Tenis, French Open, Stan Wawrinka, Hugo Gaston

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/kalah-dari-petenis-peringkat-239-dunia-stan-wawrinka-salahkan-diri-sendiri
1818  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini