Juarai US Open 2020, Naomi Osaka Isyaratkan Akan Lewatkan Turnamen Ini

Penulis: Dian Megane
Senin 14 Sep 2020, 10:52 WIB
Juara US Open 2020, Naomi Osaka masih pikir-pikir untuk turun di Paris

Naomi Osaka belum tentukan untuk berpartisipasi di French Open 2020

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Naomi Osaka mencetak sejarah dengan memenangkan gelar US Open kedua dalam kariernya usai menundukkan Victoria Azarenka.

Saat ini, bintang tenis Jepang tersebut telah mengantongi tiga gelar Grand Slam dan French Open musim ini juga sudah ada di depan mata. Para penggemar di Roland Garros pun akan menyambutnya. Tetapi, apakah kita akan bisa menyaksikannya berkompetisi di Roland Garros musim ini? Ia tampak skeptis tentang hal tersebut.

Petenis yang naik ke peringkat 3 dunia berkat kemenangan di US Open musim ini, memperlihatkan tekad bulat yang luar biasa di Flushing Meadows, New York. Sekali lagi, ia harus menempuh ujian yang disuguhkan Azarenka, yang berhasil mengklaim set pertama di partai puncak.

Namun, juara Australian Open musim 2019 tersebut bangkit dengan meyakinkan dan memenangkan dua set terakhir dengan kedudukan sama 6-3. Kemenangan tersebut membuat Osaka kembali menaiki podium juara di Flushing Meadows dan menjadi gelar US Open kedua dalam kariernya.

Meski US Open baru saja berakhir, French Open sudah ada di depan mata setelah akan dimulai pada 21 September. Selain itu, petenis yang tiga kali menjuarai French Open, Serena Williams telah mengkonfirmasi bahwa ia akan berpartisipasi, tetapi bintang tenis Jepang belum menentukan untuk berkompetisi di Paris.

Petenis berusia 22 tahun tersebut masih memiliki jalan panjang dalam menapaki karier di dunia tenis, tetapi ia tidak terkalahkan ketika ia melaju ke perempatfinal Grand Slam. Meski begitu, ekspektasi akan performanya di French Open musim ini benar-benar tinggi.

Namun setelah memenangkan gelar US Open, ia memberikan jawaban yang kurang meyakinkan tentang kehadirannya di Roland Garros. Ia belum memutuskan partisipasinya dan jika ia memilih untuk mundur, hal tersebut akan menciptakan kekosongan besar di nomor tunggal putri.

“Saya berencana untuk bermain ketika saya tiba di sini, tetapi saya rasa saya akan melihat apa yang akan terjadi,” ungkap Osaka tentang keputusannya untuk memasuki French Open musim 2020.

Hal tersebut mungkin disebabkan oleh kekhawatiran akan kesehatan dan fakta bahwa pandemi COVID-19 masih menghantui hampir di seluruh penjuru dunia.

Dengan menyabet gelar Grand Slam di New York, Osaka menjadi petenis putri termuda yang telah mengantongi tiga gelar Grand Slam sejak Maria Sharapova pada musim 2008. Tidak ada batasan akan apa yang akan ia capai di lapangan.  

Artikel Tag: Tenis, US Open, French Open, Naomi Osaka

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/juarai-us-open-2020-naomi-osaka-isyaratkan-akan-lewatkan-turnamen-ini
2279  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini