Jannik Sinner Hadang Gael Monfils Di Partai Puncak Sofia Open

Penulis: Dian Megane
Minggu 03 Okt 2021, 09:00 WIB
Jannik Sinner satu langkah lebih dekat dengan gelar Sofia Open kedua

Jannik Sinner lolos ke final Sofia Open untuk kali kedua secara beruntun

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Italia, Jannik Sinner masih terus berusaha agar bisa terkualifikasi di ATP Finals musim ini dengan melenggang ke final keempatnya pada musim 2021 di Sofia Open.

Juara bertahan sukses menumbangkan petenis unggulan kelima, Filip Krajinovic dengan 6-3, 7-5 di semifinal Sofia Open musim 2021.

Petenis peringkat 14 dunia tampil meyakinkan dengan servisnya, termasuk memenangkan 86 persen poin dari servis pertamanya pada laga yang bertahan selama 1 jam 43 menit pada pertemuan pertama melawan petenis berkebangsaan Serbia, Krajinovic.

“Bertanding melawan Krajinovic adalah pertandingan yang sangat sengit. Kami berlatih bersama, jadi, kami sedikit mengenal permainan satu sama lain. Ada peluang untuk memasuki babak tiebreak, yang beruntung bisa saya hindari. Saya senang bisa berada di final turnamen ini lagi,” ungkap Sinner.

Petenis unggulan pertama menikmati musim yang meyakinkan pada musim 2021 setelah ia memenangkan gelar di Melbourne dan Washington serta final turnamen Masters 1000 pertama dalam kariernya di Miami (kalah dari Hubert Hurkacz).

Dengan pencapaian tersebut, petenis berusia 20 tahun berada di posisi kesepuluh klasemen sementara ATP Race To Turin demi terkualifikasi di turnamen akhir musim, ATP Finals yang akan digelar November mendatang di Turin.

“Saya hanya berusaha untuk tetap positif dengan pola pikir saya. Saya memainkan set pertma yang apik dan ketika ia mematahkan saya, saya berusaha untuk bertahan. Di set kedua saya berusaha untuk tetap positif karena saya merasakan bolanya lebih baik daripada hari-hari sebelumnya dan saya pikir level permainan saya lebih tinggi. Hal itu memberi saya sedikit kepercayaan diri jelang final,” tambah Sinner.

Petenis berusia 20 tahun belum kehilangan satu set pun di Sofia Open musim ini dan akan berhadapan dengan petenis unggulan kedua, Gael Monfils di babak perebutan gelar setelah petenis berkebangsaan Perancis mengalahkan petenis AS, Marcos Giron dengan 7-5, 6-0.

Sampai saat ini, petenis berkebangsaan Italia unggul dalam head to head melawan Monfils dengan 2-1, termasuk memenangkan pertemuan mereka di US open musim ini.

“Kami selalu melakoni pertandingan sengit,” tutur Sinner jelang laga melawan Monfils.

“Kami akan bermain untuk kali keempat. Kami melakoni salah satu laga sengit di US Open dengan lima set. Ia petenis yang hebat, semua orang mengetahuinya. Ia bergerak dengan sangat baik. Pertandingan melawannya tidak akan mudah, tetapi saya merasa senang dengan berada di final dan saya akan menikmatinya.”

Artikel Tag: Tenis, Sofia Open, Jannik Sinner, Filip Krajinovic, Gael Monfils

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/jannik-sinner-hadang-gael-monfils-di-partai-puncak-sofia-open
800  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini